Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anak Presiden Jadi Ketum Parpol: Sim Salabim Kaesang Pimpin PSI, Perbandingan AHY dan Tommy Soeharto

ada tiga anak presiden yang menjabat ketua umum partai politik. pertama Tommy Soeharto, AHY, dan Kaesang Pangarep.

Penulis: Wahyu Aji
zoom-in Anak Presiden Jadi Ketum Parpol: Sim Salabim Kaesang Pimpin PSI, Perbandingan AHY dan Tommy Soeharto
Kolase Tribunnews.com
Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra atau lebih dikenal dengan Tommy Soeharto, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. 

Sebelum terjun ke dunia politik, Tommy dikenal sebagai pengusaha dan pemilik grup usaha Humpuss yang menjadi payung dari puluhan anak perusahaan.

Selain itu, Tommy juga dikenal akan kegemarannya dalam dunia olahraga otomotif yakni balap mobil sirkuit dan reli.

Tommy Soeharto diketahui baru menjabat ketua umum setelah dua tahun setelah Partai Berkarya didirikan.

2. Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

Putra sulung Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), terpilih sebagai ketua umum (ketum) Partai Demokrat secara aklamasi.

Keputusan itu diambil setelah sidang paripurna melakukan verifikasi dan menyatakan AHY memenuhi persyaratan menjadi ketua umum dalam Kongres V Partai Demokrat 2020 di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (14/3/2020).

Saat melampirkan formulir pendaftaran calon ketua umum, AHY telah mendapat dukungan 93 persen suara dari DPD maupun DPC.

Berita Rekomendasi

Dukungan mayoritas itu secara otomatis memuluskan AHY menjadi calon ketua umum yang sebelumnya diemban SBY.

Ketua umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan kata sambutan pada perayaan HUT ke 22 Partai Demokrat di kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu (9/9/2023). AHY mengatakan syukuran HUT Partai Demokrat sekaligus perayaan ulang tahun Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang ke-74 tahun ini digelar secara sederhana. Berbagai kegiatan lomba diantaranya lomba nasi tumpeng dan lomba melukis diadakan pada acara tersebut. Tribunnews/Jeprima
Ketua umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan kata sambutan pada perayaan HUT ke 22 Partai Demokrat di kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu (9/9/2023). AHY mengatakan syukuran HUT Partai Demokrat sekaligus perayaan ulang tahun Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang ke-74 tahun ini digelar secara sederhana. Berbagai kegiatan lomba diantaranya lomba nasi tumpeng dan lomba melukis diadakan pada acara tersebut. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Dengan hasil ini, AHY menjadi orang kelima yang menjabat sebagai ketua umum Partai Demokrat.

Sebelumnya, mereka yang pernah memimpin Partai Demokrat adalah Subur Budhisantoso (2001-2005), Hadi Utomo (2005 - 2010), Anas Urbaningrum (2010 - 2013), dan Susilo Bambang Yudhoyono (2013 - 2020).

AHY adalah Ketua Umum Partai Demokrat yang ke lima. 

Karier AHY

AHY diketahui merupakan mantan perwira TNI Angkatan Darat (AD), yang telah berkarier selama 16 tahun.

Bahkan AHY menjadi lulusan terbaik dari Akademi Militer tahun 2000 dan meraih penghargaan Presiden Republik Indonesia; Bintang Adi Makayasa, mengutip Wikipedia.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas