Keberadaannya Tak Diketahui, Syahrul Yasin Limpo Disebut Sudah Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi
Mahfud MD mengaku mendapat laporan dari KPK bahwa Mentan Syahrul telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi.
Penulis: Nuryanti
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Direktur Jenderal Imigrasi, Silmy Karim, memastikan Syahrul Yasin Limpo belum berada di Indonesia.
"Yang saya bisa pastikan sampai saat ini belum ada di Indonesia," katanya di Kantor Ditjen Imigrasi Kemenkumham, Jakarta Selatan, Rabu.
Silmy memaparkan, Syahrul meninggalkan Indonesia pada 24 September 2023 menuju Roma, Italia.
Ketika itu, Syahrul dan rombongan Kementan menggunakan maskapai Qatar Airways.
"Yang jelas Pak Mentan meninggalkan Indonesia 24 september menuju Roma dengan 22 delegasi, menggunakan Qatar Airways."
"Kemudian dengan detil itinerary yang saya rasa Kementerian pertanian, ini tugas kedinasan, menggunakan paspor diplomatik," imbuh Silmy.
Baca juga: Dirjen Imigrasi Belum Terima Permintaan Cekal untuk Mentan Syahrul Yasin Limpo
Wamentan Yakin Syahrul Tak Kabur
Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Harvick Hasnul Qolbi, meyakini Syahrul Yasin Limpo tidak kabur dari KPK.
"Wah Insya Allah sih enggak ya (tidak ada indikasi kabur dari KPK)."
"Mudah-mudahan kita doakan bersama-sama agar bisa selesai. Insya Allah," ungkapnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/10/2023), dilansir Kompas.com.
Harvick mengaku terakhir berkomunikasi dengan Syahrul Yasin Limpo saat politikus NasDem itu berada di Spanyol.
Kemudian, saat ditanya apakah ada kemungkinan Syahrul sudah berada di Indonesia, Harvick menyatakan tidak tahu.
"(Komunikasi terakhir) sebelum berangkat ya di acara Spain (Spanyol) itu."
"Kan ada dua kunjungan ya. Ada di Roma, Italia dan ada di Spanyol," ujar Harvick.
"Ini belum tahu kita ini posisi akhirnya," jelas dia.
Baca juga: Jokowi Buka Suara soal Kabar Mentan Syahrul Yasin Limpo Hilang Kontak