Sejarah Hari Guru Sedunia yang Diperingati Tanggal 5 Oktober, Inilah Tema Hari Guru Sedunia 2023
Peringatan Hari Guru Sedunia atau World Teachers's Day jatuh pada hari ini, Kamis (5/10/2023), berikut tema peringatan dan sejarahnya.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Suci BangunDS
Pada hari pertama, Kamis (5/10/2023), upacara peringatan Hari Guru Sedunia 2023 akan dibuka oleh Direktur Jenderal UNESCO, dilanjutkan dengan pesan dari tiga lembaga yang ikut serta dalam pertemuan tersebut yakni Organisasi Buruh Internasional (ILO), UNICEF, dan Education International.
Sebagai bagian dari perayaan tersebut, UNESCO akan meresmikan pameran foto asli yang menampilkan guru-guru dari seluruh dunia.
Pameran ini akan menampilkan potret dan testimonial, yang mengakui dedikasi, semangat, dan komitmen mereka dalam membentuk masa depan.
Sementara pada hari kedua, Jumat (6/10/2023), setelah peresmian resmi Hari Guru Sedunia 2023, acara akan dibagi menjadi dua sesi online.
Di mana akan membahas tantangan yang dihadapi guru dalam konteks darurat dan menyoroti metode inovatif untuk menarik, mempertahankan, serta memotivasi pendidik.
Selain itu, mereka akan mengeksplorasi dan menyajikan contoh bagaimana sistem pendidikan, masyarakat, komunitas, dan keluarga dapat mengakui, menghargai, dan secara aktif mendukung guru.
(Tribunnews.com/Latifah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.