Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Marak Pelajar Bunuh Diri, Kak Seto Ingatkan Perlu Ajarkan Kecerdasan Emosi Pada Anak

Langkah pencegahan lain adalah dengan mengasah kreatifitas. Semua dilatih kreatif memecah permasalahan agar anak tidak mengambil jalan pintas.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
zoom-in Marak Pelajar Bunuh Diri, Kak Seto Ingatkan Perlu Ajarkan Kecerdasan Emosi Pada Anak
TribunJakarta.com/Dwi Putra Kesuma
Ketua LPAI Kak Seto saat dijumpai wartawan di Mako Brimob Polri Kelapa Dua, Cimanggis, Kota Depok, Selasa (23/8/2022). 

Langkah pencegahan lain adalah dengan mengasah kreatifitas.

Semua dilatih kreatif memecah permasalahan agar anak tidak mengambil jalan pintas.

Sehingga penting untuk memberdayakan potensi dari masing-masing anak. 

Anak juga perlu diajarkan untuk kritis dan berani mengritisi hal-hal keliru. 

"Misalnya teman sendiri, misalnya melakukan tindakan-tindakan tidak seusai komitmen, dikritisi," papar kak Seto. 

Di sisi lain penting untuk mengajarkan realistis pada anak agar ketika menghadapi suatu masalah tidak mengambil jalan pintas. 

Orangtua pun perlu membuka forum terbuka dengan anak. 

BERITA REKOMENDASI

Setiap anggota keluarga punya kesempatan untuk berbicara dan mengungkapkan perasaannya. 

"Karena orang tidak cerdas secara emosional, apa-apa jalan pintas saja. Capek, lebih baik bunuh diri saja, mati saja. Jadi ini yang harus dibangun supaya mental anak Indonesia lebih tangguh," pungkasnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas