Sandiaga Dorong Lahirnya Wirausahawan Muda Lewat Pelatihan Digital Youthpreneurship di NTB
Sandiaga bersama Sandination Youth Ambassador (SYA) membagikan kiat-kiat untuk menjadi entrepreneur sukses kepada anak muda di Mataram.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Daryono
Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mendorong lahirnya wirausaha muda yang mampu menciptakan lapangan kerja melalui pelatihan digital youthpreneurship di Caramello Cafe, Kecamatan Selaparang, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Sandiaga bersama Sandination Youth Ambassador (SYA) membagikan kiat-kiat untuk menjadi entrepreneur sukses kepada anak muda di Mataram.
"Saya tadi tanya cari kerja di sini seperti apa, dan banyak yang menyampaikan sulit," ujar Sandiaga Uno, Minggu (15/10/2023).
Sandiaga bertanya kepada anak-anak muda soal keinginan untuk menjadi enterpreneur.
Hampir semua peserta menyampaikan keinginan untuk menjadi entrepreneur. Melihat banyak yang angkat tangan, Sandiaga pun berkesimpulan minat anak muda untuk menjadi wirausahawan sangat besar.
"Berarti minatnya itu sudah sangat terlihat dan tinggal kita memberikan pelatihan mengarahkannya, sehingga mereka bisa menjadi bagian dari pada ekonomi yang fokus kepada kewirausahaan dan juga pemberdayaan UMKM," kata Sandiaga.
Baca juga: Bonus Demografi Bisa Jadi Beban Negara, Sandiaga Sebut Lapangan Kerja Harus Disiapkan dari Sekarang
Melihat keinginan yang besar dari generasi muda untuk berwirausaha, semangat Sandiaga pun menjadi terpacu.
"Karena tim dari Sandination langsung bergerak cepat dan tadi kita lihat bagaimana anak-anak muda di sini merasa menjadi bagian dari MotoGP. Jadi kegiatan MotoGP ini kita harapkan akan berdampak pada anak-anak muda dan bisa menggerakkan ekonomi, terutama bukan mencari lapangan kerja tapi justru menciptakan lapangan kerja," katanya.
Dimoderatori langsung Reni Fitriani, Founder dan Direktur Program Sandination, Sandiaga Uno pun berbagi pengetahuan kepada para peserta terkait ekonomi kreatif, menciptakan konten-konten yang inovatif dan kolaboratif, serta betapa pentingnya mempromosikan pariwisata di Mandalika, Lombok, dan NTB agar berkelanjutan.
"Kita bersama anak-anak muda NTB melakukan digital youthpreneurship, jadi mata dunia sekarang tertuju kepada Mandalika, Lombok, dan NTB. Jangan sia-siakan kesempatan ini para kalangan muda, terutama yang ada di NTB ini harus mengamplifikasi dengan menciptakan konten-konten inovatif, adaptif, kolaboratif sehingga semakin mempromosikan pariwisata dan produk-produk ekonomi kreatif di NTB," kata Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno mengapresiasi program Sandination Youth Ambassador yang diserbu para mahasiswa seluruh daerah untuk berkesempatan mendapatkan beasiswa, guna menggali potensi kalangan muda.
Peluang tersebut juga mendorong pertumbuhan lapangan pekerjaan secara nasional.
"Kita lihat dari 300 yang hadir punya kesempatan untuk membuka usaha dan rata-rata usaha diawal itu 3 sampai 4 karyawan yang tercipta, jadi saya melihat 900 sampai 1200 lapangan kerja dalam jangka 2 sampai 3 tahun dari anak-anak muda ini bisa kita ciptakan," ujar Sandi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.