Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Istana Sebut Empat Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf, Indonesia Tidak Hanya Bertahan Tapi Tumbuh

Periode kedua pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin genap berusia empat tahun pada hari ini, Jumat (20/10/2023).

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Istana Sebut Empat Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf, Indonesia Tidak Hanya Bertahan Tapi Tumbuh
KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG
Joko Widodo saat mendatangi kediaman Kiai Haji Maruf Amin di Jl. Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (27/6/2019) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Periode kedua pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin genap berusia empat tahun pada hari ini, Jumat (20/10/2023).

Dalam empat tahun pemerintahan Jokowi-Ma'ruf, Indonesia telah mengalami berbagai tantangan salah satunya pandemi Covid-19.

Indonesia juga berhasil meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko, menegaskan Indonesia bukan hanya bertahan selama pandemi tapi juga telah mencapai kemajuan dan pembangunan yang signifikan.

"Di saat pandemi kita bukan hanya menang, tapi juga membuat lompatan-lompatan kemajuan dan pembangunan. Saat ini Indonesia terus bertumbuh dan melaju," katanya di Jakarta, Jum’at (20/10/2023).

Baca juga: Usai Tiongkok, Jokowi Disebut Ajak Arab Saudi & Negara Teluk Tekan Israel Hentikan Serangan ke Gaza

Moeldoko mengatakan salah satu indikator keberhasilan pemerintahan Jokowi – Ma’ruf, yakni pertumbuhan ekonomi yang kuat, mencapai 5,3 persen. Pertumbuhan ini, kata dia, didukung oleh kinerja ekspor yang kuat dan ekonomi domestik yang stabil.

Berita Rekomendasi

"Di sektor fiskal, kita juga berhasil mengembalikan defisit anggaran di bawah tiga persen dengan cepat (tahun 2022),” ujarnya.

Masih kata Moeldoko, Indonesia juga telah melakukan lompatan dalam peningkatan nilai ekspor hasil tambang melalui kebijakan hilirisasi.

Ia mencontohkan hilirisasi nikel dan barang dari padanya yang mengalami lonjakan dari USD 0,65 juta pada 2017, menjadi USD 5,94 juta.

Capaian positif juga terjadi di sektor investasi. Panglima TNI 2013-2015 ini, menyebut nilai investasi melebihi target yang telah ditetapkan pemerintah, yakni mencapai Rp 1.207 triliun.

"Ini karena kita telah melakukan transformasi tata kelola investasi dengan menyederhanakan regulasi, reformasi birokrasi, dan efisiensi logistik,” katanya.

Tak hanya itu, lanjut Moeldoko, pemerintah juga menjalankan komitmen untuk memeratakan pembangunan di seluruh Indonesia, dengan memegang prinsip pembangunan Indonesia-Sentris. Pembangunan desa juga digenjot agar jumlah desa tertinggal terus menurun.

“Penurunannya sangat signifikan, dari 17.626 desa menjadi 6.749 desa,” katanya.

Adapun terkait dengan penciptaan lapangan kerja, Kepala Staf Kepresidenan, menyampaikan pemerintah terus melakukan perbaikan iklim investasi, dan mengembangkan program-program pendidikan dan pelatihan vokasi untuk mencetak tenaga-tenaga kerja unggul.

Sementara di arena global, jelas Moeldoko, Indonesia telah kembali menjadi pemain utama dalam diplomasi dunia.

Indeks pengaruh diplomasi Indonesia melonjak pesat, bahkan melampaui Singapura.

“Kemampuan diplomasi Indonesia di tengah situasi dunia yang kompleks telah diakui sebagai kontributor perdamaian global,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Moeldoko memastikan empat tahun kepemimpinan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin telah memberikan dampak positif yang signifikan bagi Indonesia.

Dalam periode ini, negara ini tidak hanya bertahan tetapi juga tumbuh dan maju dalam berbagai sektor serta menciptakan landasan yang kuat untuk masa depan yang lebih cerah.

“Berbagai capaian ini memberikan kita optimisme cita-cita menuju Indonesia Emas bisa dicapai,” pungkas Moeldoko.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas