Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

22 Oktober 2023 Memperingati Hari Santri, Ini Tema, Logo, dan Filosofinya

Berikut tema, logo, dan filosofi Hari Santri yang diperingati setiap 22 Oktober.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in 22 Oktober 2023 Memperingati Hari Santri, Ini Tema, Logo, dan Filosofinya
ditpdpontren.kemenag.go.id
Logo Hari Santri 2023. Berikut tema, logo, dan filosofi Hari Santri yang diperingati setiap 22 Oktober. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut tema, logo, dan filosofi Hari Santri, 22 Oktober 2023.

Hari Santri diperingati setiap tanggal 22 Oktober.

Hari Santri jatuh pada tanggal 22 Oktober karena pada tanggal tersebut KH Hasyim Asy’ari mengeluarkan Resolusi Jihad.

Peringatan Hari Santri Nasional ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada tanggal 25 Oktober 2015 di Masjid Istiqlal Jakarta.

Menurut Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 22 Tahun 2015, penetapan ini dimaksudkan untuk meneladankan semangat jihad kepada para santri tentang keIndonesiaan yang digelorakan para ulama, dikutip dari Cimahikota.go.id

Tahun ini, peringatan Hari Santri jatuh pada Minggu, 22 Oktober 2023.

Baca juga: 50 Link Twibbon Hari Santri 2023 Lengkap dengan Cara Membuatnya

Tema Hari Santri 2023

Berita Rekomendasi

Dikutip dari laman resmi Kemenag, tema Hari Santri 2023 adalah ‘Jihad Santri Jayakan Negeri'.

Tema ini memberi pesan, peringatan Hari Santri tahun ini ingin merayakan semangat dan dedikasi para santri sebagai pahlawan pendidikan dan perjuangan kebodohan.

Logo Hari Santri 2023

Logo Hari Santri 2023
Logo Hari Santri 2023 (Kemenag.go.id)

Baca juga: Sejarah Hari Santri Nasional yang Diperingati pada 22 Oktober 2023

- Link Download Logo Hari Santri 2023: Klik

Filosofi Logo Hari Santri 2023

- Kobaran Api Nasionalisme

Rasa cinta tanah air adalah semangat yang berkobar dalam dada setiap santri.

Hubbul wathon minal iman (rasa cinta tanah air adalah sebagian dari iman) memiliki makna kobaran api yang selalu menyala.

- Teknologi Digital

Tantangan hari ini yang harus dijawab oleh santri adalah kemajuan teknologi digital.

Sanri hari ini harus mengembangkan pengetahuannya untuk mengikuti transformasi tekonologi digital.

- 4 Pilar Kebangsaan

Indonesia dibangin di atas 4 pilar kebangsaan: Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika serta Negara Kesatuan Republik Indinesia (NKRI).

- Santri Menjaga Negeri

Santri senantiasa siaga menjadi 4 pillar kebangsaan.

Inilah komitmen dan jiwa nasionalisme yang dimiliki oleh para santri.

- Simbolisasi 'Nun'

Dalam Isalm, jelas sekali huruf nun berdiri sendiri sebagai pembuka surat Al Qalam, yang disimbolkan dengan tempat tinta.

Lalu disusul ada kalam dan tempat menulisnya sebagai mana disebutkan dalam ayat 'Nun wa al-qalam wa ma yasthurun'.

Ini bermakna, 'Nun' sebagai simbol pengetahuan.

- Goresan Tinta pada Tema

Jenis font seperti goresan tinta pada tema tahun ini menyimbolkan santri adalah generasi penerus bangsa yang akan menggoreskan kejayaan Indonesia dengan tinta emas.

Jihad Intelektual demi kejayaan negeri.

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Artikel Lain Terkait Hari Santri 2023

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas