Wapres Ma'ruf Amin Ucap Selamat HUT Ke-51 PDIP: Mari Bekerja Sama untuk Kemajuan Indonesia
Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia, Ma'ruf Amin, menyampaikan ucapan selamat HUT ke-51 PDIP, Rabu (10/1/2023).
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Febri Prasetyo
![Wapres Ma'ruf Amin Ucap Selamat HUT Ke-51 PDIP: Mari Bekerja Sama untuk Kemajuan Indonesia](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/wakil-presiden-wapres-republik-indonesia-maruf-amin-23242.jpg)
"Yang saya hormati Pak Ganjar Pranowo, yang saya hormati Mahfud MD yang hadir secara daring," ucapnya di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Selain itu, Megawati menyapa para ketua umum partai pendukungnya, para menteri, dan jajaran DPP PDIP.
Seperti Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, Plt. Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono.
Kemudian, menteri kabinet Presiden Jokowi, yakni Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Koperasi Dan UKM RI Teten Masduki, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Indonesia, Yasonna Hamonangan Laoly, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Pada kesempatan tersebut, calon Ganjar Pranowo juga menyampaikan pernyataannya dalam HUT PDIP.
Ia menyapa Ketum PDIP hingga Wapres Ma'ruf Amin.
"Yang saya hormati Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri," ucapnya.
Selanjutnya, Ganjar menyapa Maruf Amin yang duduk di sebelah Megawati.
"Pak Wapres terima kasih sudah hadir, tentu membanggakan bagi kita di HUT ke-51 PDIP," lanjut mantan Gubernur Jawa Tengah ini.
Selain itu, Ganjar juga berterima kasih kepada para ketum parpol dan para menteri yang sudah hadir di HUT PDIP.
"Para ketua partai, Pak Hary, Pak Mardiono, yang mewakili Hanura, kita selalu kompak."
"Para menteri yang sudah hadir teria kasih, sudah ikut menyemarakkan," ungkapnya.
Tentang HUT PDIP
Diketahui, peringatan hari ulang tahun (HUT) PDI Perjuangan digelar hari ini, Rabu (10/1/2024), di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Acara dimulai pukul 10.00 WIB dengan menanyikan lagu Indonesia Raya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.