GMKI Keberatan Logo Organisasinya Ada di Flyer Aksi Geruduk Istana: Kami Khawatir Isu Ini Digoreng
Dirinya merasa keberatan, lantaran GMKI tidak pernah tahu soal adanya agenda aksi tersebut.
Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Malvyandie Haryadi
Atas hal itu, Jefri menduga kalau saat ini ada pihak atau oknum yang dengan sengaja mengatasnamakan GMKI untuk ikut serta dalam agenda yang rencananya terlaksana pada 1 Februari 2024 mendatang.
"Saya tidak tau apakah ada oknum yang mengatasnamakan GMKI yang terlibat dalam rencana aksi itu," kata dia.
Tak hanya secara internal, Jefri juga menegaskan kalau dirinya sudah berkoordinasi dengan organsiasi lain perihal informasi tersebut.
Kata dia, sejatinya informasi itu adalah hoaks dan tidak bisa dibenarkan.
"Tetapi sampai saat ini saya tidak mengetahui hal tersebut dan saya mendapat informasi dari teman-teman organisasi lain 'Geruduk Istana' itu Hoax," tukas dia.
Sebagai informasi, telah beredar selebaran aksi Geruduk Istana yang terjadwal pada Kamis (1/2/2024).
Dalam selebaran itu akan diikuti oleh 100 ribu mahasiswa yang dimana aksi itu akan digelar pada pukul 11.00 WIB sampai Presiden Jokowi turun.
Tak hanya itu terdapat juga seruan 'Indonesia Sedang Sakit Ibu Pertiwi Memanggil Sambil Bagi Sembako depan Istana #SalamPerubahan, Jangan Bungkam Suara Kami'.