Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Komisi V DPR RI Rapat Kerja Bersama Menhub, Bahas Persiapan Mudik Lebaran 2024

Komisi V DPR RI menggelar rapat kerja (raker) bersama Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi membahas persiapan Mudik Lebaran 2024.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Komisi V DPR RI Rapat Kerja Bersama Menhub, Bahas Persiapan Mudik Lebaran 2024
Tribunnews.com/Chaerul Umam
Komisi V DPR RI menggelar rapat kerja (raker) bersama Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Selasa (2/4/2024) membahas persiapan Mudik Lebaran 2024. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi V DPR RI menggelar rapat kerja (raker) bersama Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Selasa (2/4/2024).

Rapat dipimpin langsung Ketua Komisi V DPR RI Fraksi PDIP Lasarus, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.

Baca juga: Jadwal Pemberlakuan One Way, Contra Flow dan Ganjil Genap selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Rapat pada hari ini membahas persiapan Mudik Lebaran 2024.

"Rapat kerja ini saya buka dan dinyatakan terbuka untuk umum," kata Lasarus membuka rapat.

Selain dihadiri Menhub, rapat pada hari ini turut menghadirkan kementerian dan lembaga negara terkait seperti Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Kepala BMKG Dwikorita hingga Kepala BNPP Kemendagri.

Diketahui, pemerintah memprediksi puncak arus mudik terjadi pada H-2 Lebaran atau 8 April 2024, dengan porsi 13,74 persen atau setara 26,6 juta pergerakan.

Berita Rekomendasi

Sementara puncak arus balik diprediksi terjadi H+3 Lebaran atau Minggu 14 April 2024 dengan porsi 21,16 persen atau setara 40,99 juta pergerakan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas