4 Fakta Momen Open House Jokowi di Istana: Warga Dapat Bingkisan, Ada Wanita Sempat Pingsan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar open house Idul Fitri 1445 H di Istana Kepresidenan, Rabu (10/4/2024) pagi.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Mendagri Tito Karnavian, Menparekraf Sandiaga Uno, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Mendag Zulkilfi Hasan, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menkeu Sri Mulyani, dan Menpan RB Azwar Anas.
4. Warga Dapat Bingkisan
Masyarakat mendapat sebuah kupon setelah mendapat giliran bersalaman dengan Jokowi.
Kupon itu yang nantinya bisa langsung ditukar dengan sebuah bingkisan yang telah disiapkan oleh pihak istana.
Tribunnews berkesempatan melihat isi bingkisan itu dari salah seorang warga, Anja Sari (32 tahun).
Ternyata, bingkisan tersebut berisi makanan hingga sembako.
Di antaranya, beras, minyak goreng, gula, teh, dan biskuit.
Selain itu Anjas Juga tampak membawa bingkisan lain berwarna hitam yang isinya adalah sekotak makanan dari salah satu restauran cepat saji.
Anja Sari mengantre sejak selesai Salat Idulfitri.
Namun, ia tidak sempat bertemu dengan Jokowi karena baru bisa memasuki Istana Kepresidenan sekitar pukul 11.00 WIB.
(Tribunnews.com/Mario Christian Sumampow/ Reza Deni)