Silaturahmi Penuh Tawa Prabowo dengan Petinggi Golkar di Kediaman Airlangga, Bahas Soal Menteri?
Calon presiden terpilih Pilpres 2024, Prabowo Subianto menghadiri open house di rumah dinas Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto
Editor: Wahyu Aji
Saat ditanya soal calon Menteri Keuangan jika nanti resmi jadi Presiden RI, Prabowo tak berkata banyak.
"Masih lama," pungkasnya.
Sebelum Prabowo datang, sejumlah pejabat dan tokoh menghadiri acara open house tersebut seperti Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo - Mahfud MD, Arsjad Rasjid.
Kemudian, Wakil Ketua TPN Ganjar - Mahfud sekaligus Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Andi Gani Nena Wea.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta sekaligus politikus Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria juga hadir. Namun, tak berselang lama Riza meninggalkan lokasi.
Beberapa politikus Partai Golkar juga tampak sudah hadir di lokasi seperti Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tandjung.
Kemudian, Wakil Ketua Umum Partai Golkar seperti Agus Gumiwang Kartasasmita, Erwin Aksa, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, dan senior Partai Golkar, Idrus Marham.
Selanjutnya, mantan Gubernur Jawa Barat sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ridwan Kamil bersama istrinya, Atalia Praratya.
Baca juga: Dua Jam di Rumah Airlangga, Prabowo Klaim Hanya Silaturahmi Lebaran
Hadir juga Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) sekaligus Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga dan Ketua DPP Partai Golkar, Meutya Hafid.