Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rincian Dana SYL Beli Lukisan Sujiwo Tejo Rp200 Juta, Pakai Duit Kas Pejabat Kementan dan Vendor

Pada sisang lanjutan kasus dugaan korupsi di Kementan, SYL terungkap membeli lukisan bidayawan Sujiwo Tejo pakai yang hasil korupsi.

Penulis: Rifqah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Rincian Dana SYL Beli Lukisan Sujiwo Tejo Rp200 Juta, Pakai Duit Kas Pejabat Kementan dan Vendor
Kolase Tribunnews.com
Kolase foto Syahrul Yasin Limpo (SYL) dan Sujiwo Tejo - Pada sisang lanjutan kasus dugaan korupsi di Kementan, SYL terungkap membeli lukisan bidayawan Sujiwo Tejo pakai yang hasil korupsi. 

"Jadi totalnya 200 juta saya langsung transfer ke orangnya Sujiwo Tedjo," beber Kiky.

Kiky mengaku, perintah untuk membeli lukisan tersebut berasal dari atasannya, yakni Kepala Biro Umum Kementan, Zulkifli.

Arahan serupa juga datang dari Kabag Rumah Tangga, Arif Yahya.

Setelah lukisan tersebut dibeli, Kiky memperoleh informasi lukisannya disimpan di kantor Partai NasDem.

"Saudara saksi mungkin dengan cerita yang lain, mungkin disimpan di rumah pribadi Pak SYL ataukah di kantor ataukah di rumah dinas?" tanya jaksa kepada Kiky.

"Yang saya denger itu di Kantor NasDem katanya, Pak. Cuma saya enggak paham itu, Pak," kata Kiky.

Di sidang sebelumnya, Jaksa KPK mendakwa SYL melakukan pemerasan Rp44,5 miliar dan menerima gratifikasi sampai Rp40 miliar pada periode 2020-2023.

Berita Rekomendasi

Tindak pidana itu dilakukan SYL bersama-sama dengan Sekretaris Jenderal Kementan, Kasdi Subagyono; dan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Kementan, Muhammad Hatta.

Uang Rp 44,5 miliar itu diperoleh SYL dengan cara memeras dari para pejabat Eselon I di Kementan.

SYL Palak Uang Vendor untuk Kado Pernikahan

Sebelumnya, Kiky juga mengungkapkan, SYL menarik alias memalak uang vendor Kementan guna memberikan kado pernikahan yang dihadirinya.

Maka ajudan atau staf ajudannya menghubungi Kiky untuk menyiapkan karangan bunga dan kado.

Kiky menjelaskan, biasanya anak buah menyiapkan cincin atau bros emas di atas 10 gram sebagai kado undangan pernikahan dan dibeli dengan harga Rp 10 hingga Rp 15 juta.

Menurut Kiky, kado berupa cincin atau bros emas sudah merupakan permintaan SYL melalui ajudannya.

"Biasanya saudara beli di mana?" tanya Hakim Rianto.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas