Contoh Format Surat Pernyataan Orang Tua, Jadi Syarat untuk Daftar PPDB 2024
Simak contoh Surat Pernyataan Orang Tua untuk daftar PPDB 2024. Berisi pernyataan wali murid terkait keabsahan dokumen peserta didik.
Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh format Surat Pernyataan Orang Tua untuk mendaftar Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024.
Surat Pernyataan Orang Tua merupakan satu syarat dokumen yang dibutuhkan dalam proses PPDB 2024.
Dalam Surat Pernyataan Orang Tua berisi pernyataan wali murid terkait keaslian dokumen yang diunggah putra putrinya saat mendaftar PPDB 2024.
Oleh sebab itu, pada akhir surat wajib dibubuhi meterai RP 10.000 untuk menjamin keabsahannya.
Sebagai referensi, simak contoh Surat Pernyataan Orang Tua untuk daftar PPDB 2024 berikut ini:
Contoh Surat Pernyataan Orang Tua 1
SURAT PERNYATAAN
ORANG TUA/WALI CALON PESERTA DIDIK BARU
Yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama:
NIK:
Baca juga: PPDB Kota Bandung 2024 SMA SMK SLB: Jadwal, Syarat, dan Dokumen Pendaftaran
Pekerjaan:
Alamat:
Nomor HP:
sebagai orang tua/wali dari Calon Peserta Didik Baru:
Nama:
Tempat / tgl Lahir:
NIK:
NISN:
Asal Sekolah:
Alamat:
Nomor HP:
Dengan sungguh-sungguh menyatakan bahwa semua dokumen yang diunggahsebagai persyaratan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA /SMK Negeri (Kota/Kab/Prov) Tahun Pelajaran 2024/2025 adalah sesuai dengan dokumen aslinya.
Apabila dikemudian hari ditemukan/terbukti bahwa pernyataan tersebut ternyatatidak benar dan tidak sesuai dengan kondisi faktual, maka saya bertanggungjawabdan bersedia diproses secara hukum sesuai peraturan perundangan yang berlakudan jika Calon Peserta Didik Baru tersebut diterima pada PPDB (Kota/Kab/Prov) Tahun 2024, maka dicabut haknya sebagai peserta didik baru. Demikian Surat Pernyataan ini dibuat dengan sebenarnya dan penuhrasatanggungjawab.
. . . . , . . . . 2024
Orang Tua / Wali Murid
TTD
Materai 10.000
. . . . . . .
Contoh Surat Pernyataan Orang Tua 2
SURAT PERNYATAAN
ORANG TUA/WALI CALON PESERTA DIDIK BARU
Yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama:
Tempat / tgl Lahir:
Pekerjaan:
Alamat:
Nomor HP:
Adalah orang tua/wali Calon Peserta Didik SMP Negeri Tahun 2024, a.n. :
Nama:
Tempat / tgl Lahir:
Nomor UN:
Asal Sekolah:
Alamat:
Nomor HP:
Dengan ini menyatakan saya bersedia diproses secara hukum dan anak saya siap dikeluarkan dari sekolah, apabila saya terbukti memalsukan dokumen, dan atau memalsukan keadaan, sebagai persyaratan penerimaan peserta didik baru.
Demikian Surat Pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, sebagai persyaratan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SD/SMP Negeri di (Kota/Kab/Prov) Tahun Ajaran 2024/2025.
. . . . . , . . . . 2024
Orang Tua / Wali Murid
TTD
Materai 10.000
. . .
Contoh Surat Pernyataan Orang Tua 3
SURAT PERNYATAAN
TANGGUNG JAWAB MUTLAK ORANGTUA/WALI CALON PESERTA DIDIK
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU KOTA BEKASI
TAHUN AJARAN 2024/2025
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama Lengkap Orang Tua:
Nama Calon Siswa:
Asal Sekolah: . . . .
Alamat Rumah : Jl/Gg . . . . RT. . . . RW. . . . . Kelurahan . . . . Kecamatan . . . . Kabupaten/Kota . . . . Provinsi . . . .
NIK dan Nomor KK: . . . .
No. HP /email: . . . .
Dengan ini saya menyatakan:
- Bahwa seluruh data/informasi yang saya berikan dalam dokumendokumen persyaratan PPDB adalah benar sesuai dengan data kependudukan dan data terkait jalur pendaftaran PPDB anak tersebut diatas, tidak ada rekayasa atau pemalsuan.
- Bahwa saya tidak akan melakukan tindakan memaksakan kehendak atau melakukan perbuatan yang melawan hukum dalam pelaksanaan PPDB di Kota Bekasi.
- Saya akan mentaati peraturan perundang-undangan dan hukum serta sanksi terkait Pedoman Pelaksanaan Peserta Didik Baru Pada Pendidikan Anak Usia Dini, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama di Kota Bekasi Tahun Pelajaran 2024/2025.
- Apabila di kemudian hari terbukti pernyataan saya tersebut tidak benar, maka saya bersedia dikenakan sanksi/hukuman menurut ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku dengan mengeluarkan putera/puteri kami dari sekolah yang bukan menjadi haknya.
- Saya bersedia mengembalikan biaya pendidikan yang diterima anak saya yang bersumber dari pemerintah. Demikian surat pernyataan ini saya buat dalam keadaan sadar, tanpa paksaan, dan dibuat dengan sebenar-benarnya.
.........................., ....................2024
Yang membuat pernyataan
.....................................................
(nama lengkap)
(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.