Seleksi PCPM Bank Indonesia Angkatan 39 Dibuka 12 Agustus 2024, Ini Syaratnya
Berikut syarat mendaftar seleksi penerimaan Pendidikan Calon Pegawai Asisten Manajer (PCPM) Bank Indonesia 2024.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut syarat mendaftar seleksi penerimaan Pendidikan Calon Pegawai Asisten Manajer (PCPM) Bank Indonesia 2024.
Bank Indonesia kembali membuka seleksi penerimaan Pendidikan Calon Pegawai Asisten Manajer (PCPM).
Tahun ini, seleksi penerimaan Pendidikan Calon Pegawai Asisten Manajer (PCPM) merupakan Angkatan 39 yang akan dibuka pada Senin, 12 Agustus 2024.
Mengutip dari laman resminya, seleksi PCPM Angkatan 39 ini dibuka untuk umum dan bagi lulusan S1 dan S2.
Bagi kamu yang ingin mendaftar, dapat melakukan pendaftaran secara online melalui laman https://www.pcpm39rekrutmenbi.id/.
Syarat Daftar PCPM BI Angkatan 39
- Warga Negara Indonesia
- Sehat Jasmani dan Rohani
- Usia Maksimal 26 Tahun (S1) dan 28 Tahun (S2) pertanggal 12 Agustus 2024
- Telah dinyatakan lulus dengan strata pendidikan minimal S1
- Nilai IPK minimal 3,00 dari skala 4,00
- Diutamakan aktif berorganisasi
Baca juga: Bank Indonesia Ungkap 4 Tantangan Pengembangan Ekonomi Syariah RI, Apa Saja?
- Tidak sedang menjalani ikatan dinas/bersedia melepaskan ikatan dinas dengan institusi lain
Program Studi PCPM BI Angkatan 39
- Matematika
- Statistika
- Teknik Industri
- Prodi Teknik lainnya (sipil, arsitektur, kimia, lingkungan, mesin, elektro, fisika)
- Teknik Informatika
- Ilmu Komputer
- Sistem Informasi
- Teknologi Informasi
- Ilmu Ekonomi
- Studi Pembangunan
- Ilmu Ekonomi Syariah
- Agribisnis
- Sosial Ekonomi
- Manajemen
- Bisnis
- Akuntansi
- Keuangan
- Ilmu Hukum
- Ilmu Komunikasi
- Hubungan Internasional
- Psikologi
- Ilmu Administrasi
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Lain Terkait PCPM Bank Indonesia