Aturan Cara Berpakaian bagi Pria dan Wanita Saat Tes SKD CPNS 2024
Inilah ketentuan berpakaian saat mengikuti tes SKD CPNS 2024 yang dilaksanakan pada 16 Oktober 2024 sampai 14 November 2024.
Penulis: tribunsolo
Editor: Sri Juliati
![Aturan Cara Berpakaian bagi Pria dan Wanita Saat Tes SKD CPNS 2024](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/seleksi-kompetensi-dasar-casn-kabupaten-bandung-2021_20210920_182421.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Simak ketentuan berpakaian saat mengikuti tes SKD CPNS 2024.
Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 telah dibuka pada Selasa, 20 Agustus 2024.
Sementara untuk tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS dilaksanakan pada 16 Oktober 2024 sampai 14 November 2024.
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat mengikuti tes SKD CPNS 2024, salah satunya adalah ketentuan berpakaian.
Berikut ketentuan berpakaian berdasarkan tata tertib pelaksanaan SKD CPNS tahun 2023 yang bisa menjadi rujukan.
Ketentuan Pakaian Pria Saat Tes SKD CPNS 2024
1. Mengenakan kemeja putih polos lengan panjang dan berkerah
2. Mengenakan celana bahan kain warna hitam polos, dilarang mengenakan celana jeans, joger, corduroy, dan bahan serupa.
3. Mengenakan sepatu formal warna hitam seperti sepatu pantofel
Ketentuan Pakaian Wanita Saat Tes SKD CPNS 2024
1. Mengenakan kemeja putih polos lengan panjang dan berkerah
2. Mengenakan rok hitam panjang bahan kain, dilarang mengenakan celana jeans, legging, ataupun rok dengan bahan yang serupa
3. Mengenakan sepatu formal warna hitam seperti sepatu pantofel ataupun flat shoes warna hitam
4. Bagi yang berhijab, wajib mengenakan kerudung polos warna hitam
Baca juga: Timeline CPNS 2024 dari Jadwal Pendaftaran hingga Seleksi
Ketentuan Lain saat Tes SKD CPNS 2024
1. Peserta wajib datang paling lambat 60 menit sebelum jadwal tes berlangsung
2. Dilarang menggunakan alat hitung seperti kalkulator
3. Dilarang membawa buku dan catatan lainnya
4. Dilarang membawa makanan dan minuman
5. Dilarang membawa gadget, jam tangan, dan kamera
6. Dilarang merokok
(mg/Septiana Ayu Prasiska)
Penulis adalah peserta magang dari Universitas Sebelas Maret (UNS)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.