Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lowongan Kerja PT PELNI Dibuka hingga 14 September 2024, Berikut Cara Daftarnya

PT PELNI (Persero) tengah membuka lowongan kerja untuk Pegawai Kontrak posisi Dokter Klinik, Staff Aktivasi Brand, dan Staff Komunikasi Eksternal.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Lowongan Kerja PT PELNI Dibuka hingga 14 September 2024, Berikut Cara Daftarnya
Instagram @pelni162
Rekrutmen pegawai PELNI September 2024 - PT PELNI (Persero) tengah membuka lowongan kerja untuk Pegawai Kontrak posisi Dokter Klinik, Staff Aktivasi Brand, dan Staff Komunikasi Eksternal. 

TRIBUNNEWS.COM - PT PELNI (Persero) tengah membuka lowongan kerja untuk Pegawai Kontrak.

Adapun posisi yang dibutuhkan yakni Dokter Klinik, Staff Aktivasi Brand, dan Staff Komunikasi Eksternal.

Periode pendaftaran lowongan kerja PT PELNI dibuka mulai tanggal 4 - 14 September 2024.




Adapun proses pendaftaran dilakukan secara online melalui laman rekrutmen.pelni.co.id.

Selengkapnya, inilah syarat daftar hingga tata cara pendaftaran lowongan kerja PT PELNI:

Baca juga: Lowongan Kerja Badan Wakaf Indonesia untuk S1 Semua Jurusan, Cek Kualifikasi dan Cara Daftarnya

Syarat dan Kualifikasi Pendaftaran

Dokter Klinik PT PELNI

  • Usia Maksimal 40 Tahun
  • Sehat Jasmani & Rohani (dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari fasilitas kesehatan).
  • Mempunyai Surat Izin Praktik (SIP) dan Surat Tanda Registrasi Dokter (STR) yang masih berlaku;
  • Mempunyai Bukti/Sertifikat telah mengikuti Pelatihan Hiperkes
  • Mempunyai Sertifikat Pelatihan ATLS/ACLS/BTCLS
  • Mempunyai kemampuan dalam kepemimpinan
  • Memiliki kemampuan bekerja dengan sistem IT
  • Disiplin, jujur dan memiliki loyalitas
  • Dapat berkomunikasi dengan baik dan terbiasa dengan tenggat waktu

Staff Aktivasi Brand

  • S1 Semua Jurusan (Design Komunikasi Visual diutamakan).
  • Usia maksimal 28 tahun per 31 Desember 2024.
  • Mampu mengoperasikan alat-alat dokumentasi (Kamera handphone, DSLR, Drone, Stabilizer).
  • Mampu mengoperasikan software editing (Adobe Photoshop, Ilustrator, Premier, After Effect, dll)
  • Energik, kreatif, teliti dan up-to-date terhadap perkembangan konten sosial media.
  • Lampirkan Portofolio pada upload File (Diutamakan)

Staff Komunikasi Eksternal

  • Pria/Wanita usia 25 - 30 tahun
  • S1 Semua Jurusan (diutamakan jurusan komunikasi/jurnalistik)
  • Memiliki kemampuan menulis dan komunikasi yang baik, dapat bekerja sendiri maupun tim.
  • Lampirkan Portofolio pada upload File (Diutamakan)

Baca juga: Rincian Formasi CPNS Kementerian ESDM 2024, Tersedia 794 Lowongan

Cara Daftar

  1. Buka laman https://rekrutmen.pelni.co.id/.
  2. Pilih Menu Registrasi untuk membuat akun baru.
  3. Aktivasi akun Anda. Kode aktivasi akan dikirim ke email Anda untuk aktivasi akun
  4. Silahkan login kembali pada http://rekrutmen.pelni.co.id/.
  5. Isi seluruh informasi data yang diperlukan dan mohon periksa kembali.
  6. Upload file yang dibutuhkan.
  7. Silahkan pilih menu "Lowongan" untuk melihat lowongan yang tersedia.
  8. Pilih posisi sesuai dengan pendidikan terakhir.
  9. Klik "Apply".

PT. PELNI (Persero) tidak memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen.

Untuk itu, pelamar diimbau tidak mudah tertipu oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang memberi janji terkait proses rekrutmen ini dengan meminta imbalan tertentu.

BERITA TERKAIT

Lamaran melalui email tidak akan diproses.

(Tribunnews.com/Latifah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas