Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Indrawan Ditapradana, Direktur Telkomsel Viral Layani Driver Ojol, Beri Hadiah HP Baru

Nama Direktur Telkomsel Indrawan Ditapradana menjadi bahan perbincangan. Ini sosok dari Indrawan Ditapradana yang viral.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Sosok Indrawan Ditapradana, Direktur Telkomsel Viral Layani Driver Ojol, Beri Hadiah HP Baru
Kolase Tribunnews.com
Momen saat Direktur Human Capital Management Telkomsel Indrawan Ditapradana melayani driver ojol yang kehilangan HP miliknya. 

TRIBUNNEWS.COM - Nama Direktur Telkomsel Indrawan Ditapradana menjadi bahan perbincangan.

Video Indrawan saat melayani driver ojol dalam menyambut Hari Pelanggan Nasional 2024, viral di media sosial.

Lantas siapa sosok Indrawan Ditapradana?

Dikuti dari telkomsel.com, Indrawan menjabat Direktur Human Capital Management Telkomsel.

Ia juga tercatat sebagai Komisaris Utama di PT Telkom Satelit (Telkomsat).

Telkomsat adalah anak usaha Telkom Indonesia yang bergerak dalam penyedia layanan satelit.

Indrawan menduduki jabatan Direktur Telkomsel sejak 10 Mei 2024 atau baru sekitar 4 bulan.

Berita Rekomendasi

Indrawan sebetulnya sudah lama bekerja di Telkom.

Dirinya sempat menjabat posisi strategis di perusahaan BUMN itu.

Antara lain Senior Vice President Corporate Secretary Telkom dan sebagai Executive Vice President Business Service Telkom.

Indrawan merupakan sosok yang berprestasi.

Dirinya memiliki anugerah Satyalancana Wira Karya dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI pada 2022.

Untuk urusan pendidikan, ia memperoleh gelar S1 Sarjana Teknik Elektro dari Sekolah Tinggi Teknologi Telkom.

Ia melanjutkan pendidikan di Universitas Gajah Mada (UGM) dengan mengambil jurusan Magister Manajemen.

Baca juga: Sosok Kompol Iyus Ali Yusuf, Danyon Brimob Polda Jabar yang Dimutasi, Viral Gara-gara Dorong Wanita

Video Indrawan viral

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas