Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Menteri Era Jokowi yang Diisukan Masuk Kabinet Prabowo, Ada Sri Mulyani hingga Pratikno

Daftar menteri era Jokowi yang diisukan masuk kabinet Prabowo, ada Sri Mulyani hingga Budi Arie.

Penulis: Jayanti TriUtami
Editor: Sri Juliati
zoom-in Daftar Menteri Era Jokowi yang Diisukan Masuk Kabinet Prabowo, Ada Sri Mulyani hingga Pratikno
Tribunnews
Presiden terpilih Prabowo Subianto, dan wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka. Berikut sejumlah menteri Jokowi yang diprediksi bakal masuk kabinet Prabowo-Gibran. 

TRIBUNNEWS.COM - Jelang pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih pada 20 Oktober 2024 mendatang, muncul sejumlah isu terkait susunan kabinet Prabowo-Gibran. 

Prabowo sebelumnya telah memberikan kisi-kisi calon menteri yang akan membantunya menjalankan pemerintahan lima tahun ke depan. 

Mantan Danjen Kopassus itu mengisyaratkan ada sejumlah calon menterinya yang merupakan menteri di era Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

"Kok saya melihat, banyak juga ya menteri-menteri yang akan datang ya. Banyak juga yang berada di kabinet yang sekarang (Jokowi), gitu," ujar Prabowo di acara BNI Daily Investor, JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (9/10/2024) malam.

Meski begitu, Prabowo tidak menyebutkan secara rinci siapa saja menteri era Jokowi yang akan kembali menduduki kursi kabinet di pemerintahannya. 

Berikut sejumlah nama menteri Jokowi yang diisukan bakal kembali mengisi kabinet Prabowo-Gibran: 

1. Sri Mulyani 

Menteri Keuangan Sri Mulyani digadang-gadang akan kembali menduduki kursi kabinet pada pemerintahan Prabowo-Gibran. 

BERITA REKOMENDASI

Berdasarkan draft susunan kabinet yang beredar, Sri Mulyani dikabarkan akan menjabat sebagai Menteri Koordinator Perekonomian. 

Kendati demikian, belum diketahui pasti kebenaran draft susunan kabinet tersebut. 

Saat dikonfirmasi awak media, Sri Mulyani enggan berkomentar banyak.

Baca juga: Soal Kabar Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Yusril: Masih Kabar Burung, tapi Siap Jika Diberi Amanah

Ia hanya menjawab pertanyaan wartawan dengan senyuman. 

Ditemui terpisah, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengatakan menteri-menteri yang berkinerja baik dalam kabinet Jokowi akan dipakai lagi dalam kabinet Prabowo. 

2. Bahlil Lahadalia 

Nama Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia juga masuk dalam bursa calon menteri Prabowo.

Berdasarkan informasi yang beredar, Bahlil bakal menjabat sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) untuk pemerintahan selanjutnya. 

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas