Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

10 Contoh Surat Lamaran PPPK Teknis 2024 Lengkap, Beserta Link Downloadnya

Format surat lamaran PPPK Teknis 2024 beserta link downloadnya lengkap dari berbagai sumber, mulai BKN, Kemensos, Kemdikbudristek hingga Kemenkes.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in 10 Contoh Surat Lamaran PPPK Teknis 2024 Lengkap, Beserta Link Downloadnya
Kemensos.go.id
Contoh surat lamaran PPPK Teknis 2024 dari Kemensos - Format surat lamaran PPPK Teknis 2024 beserta link downloadnya lengkap dari berbagai sumber, mulai BKN, Kemensos, Kemdikbudristek hingga Kemenkes. 

……....,...................... 2024

Kepada
Yth. Bapak Pj. Wali Kota Yogyakarta
 di
YOGYAKARTA

Dengan hormat,
Saya yang bertandatangan di bawah ini :

Nama    :    
Tempat, tanggal lahir    :    
Pendidikan / Jurusan    :    
Alamat sesuai KTP    :    
Alamat domisili    :    
Nomor telepon HP/WA    :    
Alamat email    :    

Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak, dengan harapan dapat   diterima menjadi PPPK di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta pada jabatan.............................................. Sebagai bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan dokumen yang diunggah melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/ sebagai berikut :
1. Scan asli KTP (Kartu Tanda Penduduk) atau Keterangan Pengganti KTP;

2. Scan asli Pas Foto;

3. Scan asli Ijazah;

Berita Rekomendasi

4. Scan asli Transkrip Nilai Akademik;

5. Scan asli Surat Keterangan Bekerja yang ditandatangani oleh Kepala OPD/unit kerja, dengan pengalaman di bidang kerja sesuai dengan kompetensi tugas jabatan yang dilamar paling singkat 2 (dua) tahun sesuai dengan jenjang dan jabatan yang dilamar yang dilampiri dengan Bukti Registrasi Non-ASN yang terdaftar dalam database BKN atau Pengumuman Kepala BKPSDM Nomor 800/1995 tentang Finalisasi Hasil Pendataan Tenaga Non ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta Tahun 2022;

6. Scan asli Surat Keterangan Aktif Bekerja pada instansi pemerintah tempat bekerja saat mendaftar yang ditandatangani oleh Kepala OPD/unit kerja paling singkat 2 (dua) tahun secara terus menerus.

7. Dokumen lain yang dipersyaratkan.

Demikian kami sampaikan, atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Ttd

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas