Titiek Soeharto Doakan Prabowo di Hari Ulang Tahunnya: Semoga Bisa Bermanfaat untuk Negara
Inilah ucapan ulang tahun dari mantan istri Prabowo Subianto, Titiek Soeharto, berharap sang Presiden terpilih panjang umur dan sehat selalu.
Penulis: Rifqah
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto merayakan ulang tahunnya yang ke-73 hari ini, Kamis (17/10/2024).
Di hari ulang tahunnya ini, Prabowo banjir ucapan dan doa dari berbagai tokoh, termasuk Anggota DPR RI, Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto.
Titiek pun berharap, Prabowo panjang umur dan sehat selalu, serta bisa bermanfaat bagi bangsa dan negara ke depannya.
"Selamat ulang tahun Pak Prabowo," ujar Titiek Soeharto di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis.
"Panjang umur, sehat wal afiat. Semoga bisa bermanfaat maksimal untuk bangsa dan negara,” lanjutnya.
Bertepatan dengan bulan kelahirannya ini, Prabowo juga akan dilantik sebagai Presiden 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
Dia akan dilantik bersama Wakil Presiden pendampingnya, Gibran Rakabuming Raka.
Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden itu akan dilaksanakan di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta pada pukul 10.00 WIB.
Prabowo Gelar Acara Sederhana
Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, Prabowo selalu merayakan ulang tahunnya secara sederhana, seperti tahun- tahun sebelumnya,
“Biasanya Pak Prabowo acara sederhana saja dan bukan beliau yang membuat, biasanya orang-orang sekitarnya,” kata Dahnil, dilansir Kompas.com.
Berkaca dari tahun lalu, keluarga Prabowo datang ke rumah pribadinya yang berlokasi di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.
Baca juga: Prabowo Subianto Ulang Tahun ke-73, Erick Thohir, Sri Mulyani hingga Airlangga Tulis Ucapan dan Doa
Namun, kala itu, Prabowo tidak banyak bicara terkait hari ulang tahunnya dan hanya memberi salam hormat serta menelungkupkan tangan kepada awak media.
Saat itu, mantan istri Prabowo, Titiek juga terlihat datang ke rumah pribadi Prabowo, begitu juga dengan anak Prabowo, Didit Hediprasetyo.
Tentang Prabowo
Dilansir laman kemhan.go.id, Prabowo merupakan anak dari pasangan Soemitro Djojohadikusumo dan Dora Marie Sigar.
Ayahnya, Soemitro adalah seorang ekonom yang menjabat sebagai mantan Menteri Perekonomian pada masa Presiden Soekarno dan Menteri Riset dan Teknologi pada masa Presiden Soeharto.
Sementara itu, ibunya, Dora seorang Kristen Protestan dari keturunan Minahasa, yang berasal dari keluarga Sigar-Maengkom di Langowan, Sulawesi Utara.
Prabowo adalah anak ketiga dari empat bersaudara.
Dia memiliki dua kakak perempuan bernama Biantiningsih Miderawati dan Maryani Ekowati, serta satu adik laki-laki bernama Hashim Djojohadikusumo.
Berdasarkan silsilah dari ayahnya, Prabowo merupakan generasi ketiga dari keluarga yang menduduki jabatan tinggi di Indonesia sejak didirikan pada tahun 1945.
Prabowo menikah dengan Titiek Soeharto dan dikaruniai satu putra bernama Didit Hediprasetyo.
Putra semata wayangnya itu tinggal di Boston, Amerika Serikat sebelum menetap di Paris, Prancis untuk mengejar karir di bidang desain fesyen.
Data Pribadi
Nama Lengkap: Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto
Tempat / Tanggal Lahir: Jakarta, 17 Oktober 1951
Kewarganegaraan: Indonesia
Bahasa: Inggris, Indonesia
Riwayat Pendidikan
- Elementary School (Hongkong)
- Victoria Institution (Malaysia)
- International School (Swiss)
- American School In London, United Kingdom
- AKABRI Magelang
Pengalaman Profesional
- Basic course of infantry subdivisions (1974)
- Commando Course (1975)
- Jump Master (1977)
- Investigation officer course (1977)
- Free Fall (1981)
- Counter Terorist Course, GSG-9 Germany (1981)
- Special Forces Officer Course, Ft. Benning USA (1981)
Riwayat Jabatan
- Platoon Commander of Commandos Group-1 Kopassandha (1976)
- Company Commander of Commandos Group-1 Kopassandha (1977)
- Deputy Commander of Detachment-81 Kopassus (1983-1985)
- Deputy Commander of the airborne infantry battalion Kostrad (1985-1987)
- Commander of the airborne infantry battalion 328 Kostrad (1987-1991)
- Chief of brigade staff airborne infantry 17/Kujang I/Kostrad (1991-1993)
- Group Commander-3/special force training center (1993-1995)
- Deputy Commander of Special Force Command (1994)
- Commander of Special Force Command (1995-1996
- General Commander of Special Force Command (1996-1998)
- Command Commander of the Army’s strategic reserve Command(1998)
- Staff and Command Army’s School Commander(1998)
- Chairman of HKTI (2004-2009)
- Chairman of HKTI (2010-2015)
- Chairman of Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) (2001-2011)
- Commissioner Oil and Gas Company in Kazakhstan
- Head Commissioner of PT Tidar Kerinci Agung
- President and CEO of PT Nusantara Energy
- President and CEO of PT Jaladri Nusantara
- Advisory Board of Organisasi Kosgoro
- Head of Kebangsaan University
- Founder of Koperasi Swadesi Indonesia (KSI)
- Head of Koperasi Garuda Yaksa
Tanda Jasa
- Bintang Kartika Eka Paksi Naraya
- Satya Lencana Kesetiaan XVI Tahun
- Satya Lencana Seroja Ulangan-III
- Satya Lencana Raksaka Dharma
- Satya Lencana Dwija Sistha
- Satya Lencana Wira Karya
- The First Class The Padin Medal Ops Honor dari Pemerintah Kamboja
- Bintang Yudha Dharma Naraya
(Tribunnews.com/Rifqah) (Kompas.com)