Di Hadapan 19 Pemimpin Dunia, Prabowo Janji Sikat 'Ikan Busuk' dan Dukung Kemerdekaan Palestina
Prabowo pun meyakini, Indonesia punya kekuatan dankemampuan untuk menghilangkan kemiskinan di Tanah Air.
Penulis: Abdul Qodir
Editor: Acos Abdul Qodir
“Karena itu kita mendukung kemerdekaan rakyat Palestina,” pekik Prabowo disambut tepuk tangan tamu undangan.
Semasa menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI, Prabowo mengungkapkan bahwa Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) sudah mengirimkan banyak bantuan untuk Palestina.
“Pemerintah Presiden Joko Widodo sudah mengirimkan banyak bantuan. Hari ini kita punya tim medis yang bekerja di Gaza, Rafah,” ucap Prabowo.
“Dengan risiko sangat tinggi, dokter-dokter kita, perawat-perawat kita sudah bekerja sama bersama saudara-saudara dari UEA [Uni Emirat Arab]. Dan kita pun siap untuk mengirim bantuan yang lebih banyak dan siap evakuasi mereka yang luka dan anak-anak yang trauma, dan korban. Kita siapkan semua RS tentara dan nanti RS-RS lain untuk membantu saudara-saudara kita yang menjadi korban perang yang tidak adil,” lanjutnya.
Prabowo Ikut Standing Applause untuk Jokowi-Ma’ruf Amin
Ada momen menarik dalam rangkaian acara pelantikan hari ini adalah saat Prabowo yang ikut memberikan standing applause untuk Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024, Joko Widodo (Jokowi) - Ma'ruf Amin.
Baca juga: Lambaian Tangan Terakhir Jokowi untuk Prabowo dan Para Menteri KIM di Pintu Pesawat
Hal tersebut terjadi saat Ketua MPR RI Ahmad Muzani menyapa serta mengucapkan terima kasih kepada Jokowi-Ma'ruf Amin atas pengabdian keduanya bagi masyarakat, bangsa, dan negara.
"Atas nama pimpinan-pimpinan dan anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Presiden ke-7 Bapak Joko Widodo dan Wakil Presiden Republik Indonesia ke-13 Ma'ruf Amin," ujar Muzani.
Tidak hanya Prabowo, tetapi putranya, Didit Hediprasetyo yang turut hadir pada acara pelantikan tersebut juga ikut berdiri dan memberikan standing applause bersama dengan para anggota parlemen, seraya mereka meneriakkan "terima kasih" untuk Jokowi.
"Terima kasih, Bapak Jokowi. Terima kasih, Bapak Jokowi," seru para anggota parlemen.
Momen Tepuk Tangan Bangga Jokowi untuk Prabowo
Selain itu, da momen Presiden RI ke-7 Joko Widodo memberikan tepuk tangan bangganya ketika nama Prabowo Subianto disebut oleh Ketua MPR RI Ahmad Muzani saat membuka Sidang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih tahun 2024-2029 di Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta Pusat.
“Yang kami hormati Presiden RI terpilih masa jabatan 2024-2029 Bapak Jenderal TNI (purn) H. Prabowo Subianto,” ujar Ketua MPR RI Ahmad Muzani disambut dengan tepuk tangan meriah Jokowi diikuti oleh seluruh tamu undangan yang hadir.
Baca juga: Para Calon Menteri dan Wamen Kompak Kenakan Batik Cokelat Jelang Pengumuman Kabinet Prabowo-Gibran
Sebelumnya, Jokowi dan Prabowo juga kompak bersama memasuki ruang Gedung Nusantara bersama beserta dengan Wakil Presiden RI ke-7 Kiai Haji Maruf Amin. Jokowi dan Prabowo berjalan beriringan dan sempat menyapa para awak media yang memanggil namanya.
Diketahui dalam sidang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 ini selain dihadiri anggota legislatif MPR/DPR/DPD RI juga dihadiri oleh tamu-tamu kehormatan dari negara lainnya.
“Hari ini kita mendapatkan kehormatan yang sangat besar pada acara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, hari ini kita dihadiri 19 Kepala Negara dan Kepala Pemerintahan serta 15 utusan khusus negara-negara sahabat lainnya,” ujar Presiden RI Prabowo dalam sambutan perdananya sebagai presiden.