Jadi Wamenaker Kabinet Prabowo, Noel Ebenezer Diyakini Sudah Lalui Seleksi Panjang dan Ketat
Prabowo Subianto melantik Immanuel Ebenezer yang merupakan Ketua Umum Relawan Prabowo Mania 08 sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan.
Penulis: Reza Deni
Editor: Adi Suhendi
Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto melantik Immanuel Ebenezer yang merupakan Ketua Umum Relawan Prabowo Mania 08 sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan.
Noel, panggilan akrab Immanuel Ebenezer dilantik Prabowo Subianto bersama 55 wakil menteri lainnya di Istana Negera, Senin (21/10/2024).
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Prabowo Mania 08 (PM-08) Jawa Timur, Bambang Widjanarko Setio meyakini penunjukan menteri dan wakil menteri sudah melalui seleksi ketat, termasuk untuk Noel.
“Kami yakin Pak Prabowo Subianto telah menyeleksi ketat para tokoh bangsa yang akan menjadi Menteri dan Wakil Menteri," kata Bambang kepada wartawan, Senin (21/10/2024).
"Mereka berasal dari latar belakang profesional, perwakilan Parpol, perwakilan TNI dan Polri, serta relawan Prabowo yang berjuang di Pilpres 2024 lalu,” lanjut dia.
Menurut Bambang, prosentase keterwakilan menteri dan wakil menteri menjadi hal penting yang dikedepankan Presiden Prabowo yang memiliki hak prerogatif.
Baca juga: Usai Lantik Menteri dan Wamen, Prabowo Terima Kunjungan PM Timor Leste dan Kepulauan Solomon
“Tentu saja, pilihan Prabowo kepada Noel memiliki dasar pertimbangan yang kuat, sehingga memberikan kepercayaan dan tugas negara untuk dijalankan oleh Immanuel Ebenezer sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan,” kata Bambang.
Menurut Bambang, Noel memiliki jaringan dengan berbagai tokoh dari berbagai latar belakang.
“Perjuangan dan konsistensi Immanuel Ebenezer dalam kancah kehidupan politik nasional, menjadi bagian penting pengabdiannya kepada masyarakat, dalam orkestrasi kehidupan politik nasional dan mendorong kemajuan bangsa dan negara serta mendorong kesejahteraan masyarakat yang berkeadilan,” kata Bambang.
Baca juga: Karangan Bunga di Kemnaker Lebih Banyak untuk Wamen Noel Ketimbang Menterinya
Bambang mengatakan, kerja keras dan kerja cerdas yang dilakukan Noel telah melahirkan apresiasi dari Prabowo.
“Kami mengapresiasi perjuangan politik kepada Pak Noel yang tak mengenai lelah menghadapi berbagai tantangan selama perjuangannya," kata dia.
"Sekarang, perjuangannya akan dilanjutkan dalam konteks kenegaraan sebagai Wamenaker untuk menjawab tantangan jaman bagi masyarakat Indonesia dalam mengorganisir berbagai persoalan Ketenagakerjaan di Indonesia secara maksimal dan menjadi lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat,” ucap Bambang.
Berikut nama-nama Wakil Menteri yang dilantik Prabowo Subianto:
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.