Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

27 Contoh Kalimat Sanggah PPPK 2024 untuk Pendaftar TMS Hasil Seleksi Administrasi

Berikut contoh kalimat sanggah untuk pendaftar PPPK 2024 yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) pada hasil seleksi administrasi.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in 27 Contoh Kalimat Sanggah PPPK 2024 untuk Pendaftar TMS Hasil Seleksi Administrasi
Kolase Tribunnews.com/Canva
Berikut contoh kalimat sanggah untuk pendaftar PPPK 2024 yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) pada hasil seleksi administrasi. 

Contoh kalimat sanggah: Saya telah memeriksa kembali dan memastikan bahwa surat pernyataan yang saya unggah sudah sesuai dengan format yang ditetapkan oleh instansi. Tidak ada penambahan atau pengurangan kalimat dalam dokumen tersebut. Saya mohon kesediaannya untuk melakukan pengecekan kembali. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

18. Alasan TMS: Ijazah Tidak Sesuai Persyaratan Instansi

Contoh kalimat sanggah: Saya mohon maaf, namun dengan hormat ingin menyampaikan bahwa saya telah membaca persyaratan dengan cermat dan sudah mengunggah ijazah sesuai dengan ketentuan yang diminta. Saya mohon agar dapat dipertimbangkan kembali. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

19. Alasan TMS: Transkrip nilai tidak terunggah

Contoh kalimat sanggah: Terima kasih atas informasinya. Dengan hormat, saya ingin mengajukan sanggahan. Pada saat proses pendaftaran sebelumnya, saya yakin telah mengunggah file transkrip nilai sesuai dengan persyaratan yang ditentukan. Saya mohon kesediaannya untuk melakukan pengecekan kembali. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

20. Alasan TMS: Umur pelamar tidak sesuai batas usia

Contoh kalimat sanggah: Dengan hormat, saya mohon agar dilakukan pengecekan kembali. Berdasarkan dokumen yang telah saya unggah, usia saya sesuai dengan kriteria yang dipersyaratkan. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Berita Rekomendasi

21. Alasan TMS: Akreditasi program studi

Contoh kalimat sanggah: Dengan hormat, saya telah memeriksa kembali di laman resmi BAN-PT dan menemukan bahwa akreditasi program studi sudah sesuai dengan persyaratan yang berlaku. Saya mohon kesediaannya untuk melakukan pengecekan ulang. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

22. Alasan TMS: Scan PDF Buram

Contoh kalimat sanggah: Terima kasih kepada Bapak/Ibu verifikator yang telah memeriksa seluruh berkas saya. Mohon maaf sebelumnya, saya ingin menyampaikan bahwa saya sudah mengunggah file scan asli ijazah dalam format PDF dan ukuran yang sesuai. Setelah saya periksa, dokumen tersebut sudah benar, jelas, dan tidak buram.

Saya mohon kesediaannya untuk melakukan pengecekan ulang terhadap dokumen tersebut, dan saya berharap Bapak/Ibu dapat mempertimbangkan kelulusan berkas administrasi saya. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

23. Alasan TMS: Surat pengalaman kerja tidak sesuai

Contoh kalimat sanggah: Terima kasih kepada tim verifikator. Mohon maaf sebelumnya, setelah saya unggah dan periksa kembali, dokumen yang saya kirimkan sudah sesuai dengan ketentuan, termasuk telah dibubuhi e-materai.

Surat pengalaman kerja di bidang yang relevan juga telah ditandatangani oleh pimpinan unit kerja dan mencantumkan masa kerja paling singkat 2 tahun sesuai dengan persyaratan posisi yang dilamar. Oleh karena itu, saya mohon kesediaannya untuk melakukan pengecekan ulang. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

24. Alasan TMS: Sertifikat kompetensi tidak terunggah

Contoh kalimat sanggah: Saya mohon agar hasil seleksi administrasi saya dapat dipertimbangkan kembali, karena seluruh dokumen, termasuk sertifikat kompetensi, telah saya unggah dengan benar sesuai dengan panduan yang diberikan. Terima kasih atas perhatian dan pertimbangannya. 

25. Alasan TMS: Kualifikasi dianggap tidak sesuai

Contoh kalimat sanggah: Terima kasih kepada panitia verifikasi atas pelaksanaan tugasnya. Dalam hasil seleksi administrasi, saya diberitahu bahwa kualifikasi saya dianggap tidak sesuai untuk formasi A (nama posisi).

Berdasarkan informasi yang saya miliki, formasi tersebut mensyaratkan kualifikasi pendidikan (sebutkan kualifikasinya), yang sesuai dengan ijazah saya. Saya mohon agar dapat dilakukan pemeriksaan ulang. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

26. Alasan TMS: Tidak lulus administrasi karena kualifikasi pendidikan tidak sesuai

Contoh kalimat sanggah: Terima kasih kepada tim verifikator yang telah memeriksa lamaran saya. Namun mohon untuk dicek kembali karena kualifikasi pendidikan saya (isi dengan pendidikan terakhir) sudah sesuai dengan persyaratan.

27. Alasan TMS: Tidak lulus administrasi PPPK 2024 karena format surat pernyataan tidak sesuai.

Contoh kalimat sanggah: Terima kasih sebelumnya untuk tim verifikator. Sebelumnya, saya meminta maaf atas kelalaian saya karena tidak membaca secara teliti poin per poin. Namun saya harap tim verifikator tetap meluluskan berkas ini. Sebab berkas yang saya unggah sudah didukung dengan berkas-berkas lainnya, sedangkan kesalahannya hanya ada di satu poin saja. Besar harapan saya agar berkas ini dapat diterima.

Cara Menulis Alasan Sanggah PPPK 2024 yang Benar

Tidak ada ketentuan khusus tentang bagaimana cara menulis alasan sanggah yang benar.

Hanya saja, pelamar perlu memakai bahasa yang baik dan sopan saat menulis alasan sanggah terhadap hasil seleksi administrasi PPPK 2024.

Selain itu, penyusunan kalimat sanggah harus sesuai dengan alasan mengapa pelamar dinyatakan tidak memenuhi syarat atau tidak lolos seleksi administrasi.

Alasan Sanggah yang pelamar tulis juga harus benar, realistis, tidak mengada-ngada, dan berdasarkan dokumen yang sudah diunggah sebelumnya.

Apabila ternyata isian yang dibuat pelamar tidak sesuai dengan dokumen, maka pelamar bersedia menanggung akibat hukuman yang ditimbulkannya.

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas