Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pantun Spesial Bertema Hari Pahlawan Tahun 2024, Lengkap dengan Sejarahnya

10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan, simak pantun bertema Hari Pahlawan 2024, lengkap dengan sejarahnya berikut ini.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Pantun Spesial Bertema Hari Pahlawan Tahun 2024, Lengkap dengan Sejarahnya
Freepik
ilustrasi Hari Pahlawan - 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan, simak pantun bertema Hari Pahlawan 2024, lengkap dengan sejarahnya berikut ini. 

Dikutip dari kemdikbud.go.id, terjadilah konflik pihak Indonesia dengan tentara Inggris di Surabaya.

Terjadi bentrokan yang menyebabkan terbunuhnya Brigadir Jenderal Mallaby pada 30 Oktober 1945, diduga jadi penyebabnya.

Brigadir Jenderal Mallaby dikenal sebagai pimpinan tentara Inggris untuk Jawa Timur.

Kasus kematian Jenderal Mallaby membuat pihak Inggris marah pada masyarakat Indonesia.

Inggris pun mengganti Mallaby dengan Mayor Jenderal Eric Carden Robert Mansergh.

Inggris juga telah mengeluarkan ultimatum 10 November 1945, yang berisi permintaan kepada pihak Indonesia untuk menyerahkan persenjataan.

Indonesia juga diminta untuk menghentikan perlawanan pada tentara AFNEI dan Netherlands Indies Civil Administration (NICA).

Berita Rekomendasi

Mayor Jenderal Eric Carden Robert Mansergh juga mengancam akan menghancurkan kota Surabaya, jika orang-orang Indonesia tidak mentaati perintah Inggris.

Inggris menginstruksi agar semua pimpinan bangsa Indonesia dan para pemuda di Surabaya datang selambat-lambatnya 10 November 1945, pukul 06.00 pagi di tempat yang telah ditentukan.

Tetapi, peringatan atau tersebut tidak ditaati oleh masyarakat Surabaya.

Hal inilah yang kemudian menyebabkan terjadinya pertempuran Surabaya pada tanggal 10 November 1945.

Karena banyaknya para pahlawan yang harus gugur di medan perang, maka tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas