Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diundang Hadiri Reuni PA 212, Prabowo Kunjungi Tambak Ikan di Karawang yang Pernah Didatangi Jokowi

Prabowo Subianto tidak menghadiri Reuni PA 212 yang digelar di kawasan Monas, Jakarta Pusat, tadi pagi.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Diundang Hadiri Reuni PA 212, Prabowo Kunjungi Tambak Ikan di Karawang yang Pernah Didatangi Jokowi
Taufik
Presiden Prabowo Subianto. 

"Beda pilihan itu biasa, wajib untuk saling menghormati. Jangan pecah belah, jangan bertarung. Yang dapat kekuasaan, yang dapat uang itu orang lain, jadi jangan rakyat yang diadu domba dan dipecah belah. Jangan mau diadu domba, siap bersatu," ujar Rizieq.

Dia berharap pemimpin baru yang  terpilih mau memberantas manusia-manusia yang melanggar hak asasi manusia (HAM), aturan, dan kebijakan yang ada.

Untuk itu Rizieq meminta seluruh masyarakat untuk tetap mendukung pemerintahan agar dapat bekerja dengan baik dan bijak demi Indonesia ke depan.

Prabowo Kunjungi Tambak Ikan

Pagi tadi Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja di modeling kawasan tambak budi daya ikan nila salin (BINS) milik Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di Karawang, Jawa Barat pada Senin (2/12/2024).

Presiden Prabowo beserta rombongan datang sekira pukul 09.30 WIB.

Eks Danjen Kopassus itu terlihat menumpangi mobil maung Garuda berwarna putih.

Prabowo terlihat ditemani oleh Menteri KKP, Sakti Wahyu Trenggono, dan Seskab Mayor Teddy Indra Wijaya.

Berita Rekomendasi

Setibanya di lokasi, Prabowo pun langsung meninjau lokasi tambak yang pernah didatangi Presiden Jokowi tersebut.

Kunjungan tersebut pun dalam rangka mendukung ketahanan pangan serta program prioritas makan bergizi gratis yang menjadi janji kampanye Prabowo.

Modeling Kawasan Tambak BINS Karawang menjadi salah satu penyuplai protein ikan serta dapat memberikan lapangan kerja bagi para masyarakat sekitar

Modeling Tambak BINS Karawang diharapkan dapat menggenjot produktivitas perikanan untuk mendukung Asta Cita Presiden terkait swasembada pangan serta pemerataan ekonomi dan makan bergizi gratis dengan protein ikan. 

Selain itu, modeling tambak BINS Karawang juga diharapkan mampu meningkatkan perekonomian lokal dan memberikan peluang lapangan pekerjaan bagi penduduk sekitar.

Rencanaya Prabowo akan meninjau langsung peningkatan produktivitas perikanan melalui program modeling budi daya ikan nila salin yang dilakukan pada lahan tambak idle yang telah direvitalisasi tersebut.

Selain itu, Presiden Prabowo akan meninjau sarana dan prasarana tambak BINS Karawang serta proses budi daya ikan nila salin mulai dari pemijahan, pendederan, pembesaran, hingga panen;

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas