Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kumpulan Puisi Bertema Hari Ibu Tahun 2024 yang Sederhana, tapi Penuh Makna

Hari Ibu Nasional diperingati tanggal 22 Desember, simak kumpulan puisi yang sederhana tetapi menyentuh hati dan penuh makna untuk rayakan Hari Ibu.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Sri Juliati
zoom-in Kumpulan Puisi Bertema Hari Ibu Tahun 2024 yang Sederhana, tapi Penuh Makna
Kemenpppa.go.id
Hari Ibu 2024 - Hari Ibu Nasional diperingati tanggal 22 Desember, simak kumpulan puisi yang sederhana tetapi menyentuh hati dan penuh makna untuk rayakan Hari Ibu. 

Pada Hari Ibu ini, aku hanya bisa mengucapkan
Terima kasih ibu, atas segala kasih dan sayang
Semoga Tuhan selalu memberkati hidupmu
Karena engkau adalah anugerah terbesar bagiku.

9. Bintang di Langit

Ibu, kau adalah bintang di langitku
Yang selalu bersinar terang di malam gelap
Setiap kata-katamu adalah petunjuk arah
Setiap pelukanmu adalah rumah yang nyaman.

Selamat Hari Ibu, terima kasih atas segalanya
Cinta yang kau berikan tak akan pernah terlupakan
Engkau adalah bintang yang tak akan pernah pudar
Dalam hatiku, ibu, kau akan selalu bersinar.

10. Cinta yang Tak Terhingga

Ibu, cinta yang kau beri tak terhingga
Tak bisa diukur dengan kata-kata
Kau adalah guru hidup, sahabat sejati
Yang selalu ada di setiap langkahku.

Hari ini aku ingin mengucapkan terima kasih
Atas segala pengorbanan dan kasihmu
Semoga Tuhan selalu memberikanmu kebahagiaan
Karena engkaulah ibu terbaik di dunia.

Baca juga: Hari Ibu 2024 Tanggal Berapa? Ini Jadwal dan Sejarahnya

Hari Ibu Nasional

Berita Rekomendasi

Hari Ibu lahir dari pergerakan perempuan Indonesia diawali dengan Kongres Perempuan Pertama 22 Desember 1928 di Yogyakarta.

Kongres Perempuan Pertama saat itu telah mengukuhkan semangat dan tekad bersama untuk mendorong kemerdekaan Indonesia.

Dikutip dari kemenpppa.go.id, tema inti pembahasan Kongres Perempuan tersebut adalah memperjuangkan hak perempuan dalam perkawinan, melawan perkawinan dini, poligami dan pendidikan perempuan.

Hakekat Peringatan Hari Ibu (PHI) setiap tahunnya adalah mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna Hari Ibu sebagai sebuah momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan dan kesatuan serta gerak perjuangan kaum perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia. 

Baca juga: Kapan Hari Ibu Nasional Diperingati? Simak Sejarah Singkat dan Kumpulan Ucapannya Tahun 2024

Maka dari itu sebagai apresiasi atas gerakan yang bersejarah itu, PHI akhirnya menetapkan tanggal 22 Desember sebagai hari nasional.

Peringatan Hari Ibu Nasional ini diharapkan sebagai momen penting untuk mendorong semua pemangku kepentingan guna memberikan perhatian, pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan.

Hari Ibu Nasional hingga saat ini masih diperingati sebagai upaya untuk meyakinkan masyarakat umum mengenai besarnya pengorbanan perempuan untuk meningkatkan kualitas hidupnya serta mengembangkan segala potensi dan kemampuan sebagai agen penggerak (agent of change).

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas