Honda Kembangkan Mesin Diesel Khusus City Car
Penambahan varian mesin diesel ini sendiri dikabarkan menjadi strategi Honda untuk melipatgandakan penjualan
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, NEW DELHI – Honda memang telah memiliki mesin diesel 1.5-liter i-DTEC. Mesin yang tertanam pada sedan kecil, Brio Amaze tersebut menjadi mesin diesel terkecil Honda saat ini. Meski begitu, Honda menyiapkan mesin diesel yang bervolume lebih kecil.
Maklum, sampai saat ini Honda masih enggan menyematkan mesin diesel berteknologi EarthDreams tersebut pada model-model yang telah beredar. Seperti Brio hatchback atau Jazz hatchback.
“Kami sedang mengembangkan mesin diesel yang lebih kecil lagi. Kami ingin mesin diesel dengan volume antara 1.0-1.2 liter. Nantinya mesin tersebut dapat dipasang pada mobil kecil kami,” ungkap Atsushi Arisaka, chief engineer, large project development – R&D, Honda Asia Pacific.
Penambahan varian mesin diesel ini sendiri dikabarkan menjadi strategi Honda untuk melipatgandakan penjualan di negara dengan pertumbuhan ekonomi baik seperti India dan Cina yang diproyeksikan dapat menjual 3 juta unit mobil pada tahun 2017.
Selain itu, Honda juga mencoba mencari celah untuk menghadapi mobil-mobil murah sekelas Suzuki Alto dan Hyundai Eon yang saat ini digandrungi pasar India.