Harap Sabar, Lexus NX dan RX Belum Bisa Dikirim ke Pelanggan
Hal ini disebabkan karena global demand yang belum sesuai dengan kenaikan produksi di Jepang
Penulis: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Konsumen yang sudah memesan Lexus NX maupun RX mesti bersabar dulu. Unitnya belum akan dikirimkan dalam waktu dekat ini.
“Untuk itu, kami menyampaikan apresiasi kepada para pelanggan atas kesabarannya dalam menanti kehadiran unit yang telah dipesan,” kata General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja dalam keterangan tertulisnya.
Dia beralasan permintaan pelanggan sepanjang 2015 sebetulnya sangat tinggi. Di saat bersamaan, supply pada semester I/2015 sangat terbatas maka tidak semuanya yang dapat terpenuhi.
“Kami harapkan, performa dan kenyamanan paripurna dari Lexus dapat membayar masa penantian yang telah dilalui,” ujarnya.
Kendati baru diluncurkan di Indonesia pada pertengahan 2015 lalu, Lexus RX sebagai SUV medium & Lexus NX sebagai SUV compact mendapatkan antusiasme yang sangat tinggi dari pasar.
Lexus NX pun langsung meraih predikat Market Leader No. 1 di kelasnya.
"Hingga saat ini, masyarakat masih harus menunggu beberapa bulan untuk mendapatkan Lexus tipe NX dan RX. Hal ini disebabkan karena global demand yang belum sesuai dengan kenaikan produksi di Jepang," tutur Adrian.