Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Bidik Pasar Sidoarjo, Mitsubishi Resmikan Dealer Kendaraan Niaga di Jl Raya Taman

Dealer ini mulai resmi melayani kebutuhan kendaraan niaga Mitsubishi di wilayah Sidoarjo dan sekitarnya, sejak Senin (14/3.2016).

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Bidik Pasar Sidoarjo, Mitsubishi Resmikan Dealer Kendaraan Niaga di Jl Raya Taman
KTB
Duljatmono, Director of MFTBC Marketing Division KTB di acara peresmian dealer baru Mitsubishi Fuso di Jl Raya Taman, Sidoarjo (14/3/2016) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Membidik pasar Jawa Timur yang terus bertumbuh, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), authorized distributor kendaraan Mitsubishi di Indonesia, meresmikan dealer barunya berlokasi di Sidoarjo.

Dealer yang dioperasikan PT Mayangsari Berlian Motors ini berlokasi di Jl. Raya Taman No.48C, Sidoarjo dan menjadi dealer Mitsubishi ke-245.

Dealer ini mulai resmi melayani kebutuhan kendaraan niaga Mitsubishi di wilayah Sidoarjo dan sekitarnya, sejak Senin (14/3.2016).

Peresmian dihadiri Duljatmono, Director of MFTBC Marketing Division PT KTB, dan Suhardi Chandra, President Director PT Mayangsari Berlian Motors.

Keduanya sepakat bahwa peresmian dealer di Sidoarjo ini merupakan program pengembangan jaringan yang bertujuan mempermudah konsumen dalam mendapatkan produk dan layanan Mitsubishi Fuso.

"Peresmian dealer ini merupakan perwujudan program kerja kami sebagai customer’s business consultant dimana kami berkomitmen untuk hadir sebagai rekan dalam memberikan solusi bisnis konsumen, serta zero down time, dimana kami hadir untuk memberikan layanan purna jual yang dapat meminimalisir down time kendaraan konsumen," kata Duljatmono.

Tentang dipilihnya Sidoarjo, Duljatmono beralasan KTB membidik potensi daerah yang sangat besar, sehingga penyebaran jaringan tidak hanya dilakukan di kota besar tetapi hingga tingkat kabupaten.

BERITA REKOMENDASI

Sidoarjo merupakan salah satu kabupaten penyangga utama Kota Surabaya di Jawa Timur yang membuat pertumbuhan ekonomi di daerah ini melaju pesat.

Posisinya yang berbatasan langsung dengan Kota Surabaya serta berada di jalur utama transportasi di Jawa Timur ke daerah lain seperti Bali, memberikan dampak positif bagi pembangunan serta perekonomian Sidoarjo.

“Kami mendukung pertumbuhan ekonomi daerah melalui penyediaan kendaraan niaga. Usaha ini ditujukan agar masyarakat semakin mudah mendapat akses, sehingga pertumbuhan daerah semakin maju” kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas