Peserta Road Safety for Children Meluber, Korlantas Terbitkan 1.500 SIM A untuk Anak
Padahal, semula hanya ditarget 1.200 SIM A dalam 11 hari penyelenggaraan.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Program-program baru di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, terbukti mampu memancing minat pengunjung. Salah satunya, IIMS Road Safety for Children.
Peserta program ini ternyata membludak, melebihi target. Hingga Minggu (10/4/2016) atau hari kempat IIMS 2016, Korlantas Polri sudah mengeluarkan 1.500 SIM A untuk peserta. Padahal, semula hanya ditarget 1.200 SIM A dalam 11 hari penyelenggaraan.
Antusiasme tinggi itu membuat Korlantas Polri dan Dyandra Promosindo, organizer IIMS 2016, memperpanjang program ini dengan mengeluarkan lebih banyak SIM lagi buat peserta.
SIM yang tentunya membuat bangga sang anak dan selanjutnya merasa terikat dengan ketentuan-ketentuan yang membuatnya dapat sertifikat.
Booth IIMS Road Safety for Children berupa taman lalulintas di area outdoor IIMS 2016 memang jadi salah satu favorit keluarga.
Dengan konsep bermain mobil-mobilan di taman dan lintasan penuh warna, adik-adik peserta usia 6-12 tahun mendapat bekal soal rambu-rambu dan tata krama berlalulintas, termasuk akibat yang ditimbulkan pada diri sendiri maupun orang lain jika tidak mematuhi peraturan.
Pembekalan itu menjadi efektif karena dipandu oleh mbak-mbak Polwan yang cantik, ramah, dan berbekal pengetahuan psikologi soal anak.
“Kami punya methode tersendiri, intinya bagaimana menanamkan karakter dan kepedulian berlalulintas itu sejak dini sehingga terbawa sampai dewasa nanti,” ujar AKP Rina.
Program ini berlangsung setiap hari hingga penutupan IIMS pada Minggu (17/4) mendatang dan dibuka dari pukul 11.00 sampai 21.00 WIB tanpa dipungut bayaran.
Berdasar pantauan, banyak anak yang betah berlama-lama di sini ditemani ibunya, sementara sang bapak berkeliling memantau mobil dan motor baru maupun produk-produk inovatif lainnya yang bertebaran di IIMS 2016.
Dari aspek penyelenggaraan, Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh mengaku puas melihat respon pada program baru tersebut.
Terlebih karena program tersebut adalah bagian dari dukungan pihaknya pada program PBB yang tengah berkampanye #SaveKidsLives di seluruh dunia untuk menyelamatkan anak-anak dari kecelakaan lalulintas.
Kampanye serupa juga digalang bersama FIA (Federasi Otomotif Internasional) dan PP IMI (Ikatan Motor Indonesia) melalui booth khusus IMI di Hall C3.
Meski aroma motorsport menghiasi lokasi, tapi aktivitas IMI juga berkaitan dengan keselamatan lalulintas pada anak sekolah dengan tajuk kampanye A Safe Road to School.
Puluhan anak-anak SD dibimbing menjadi pengguna jalan raya yang baik, termasuk cara menyeberang yang benar dan pemahaman Yellow Box di persimpangan jalan.