Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Daftar Ubahan dan Spesifikasi Teknis Nissan GT-R Nismo 2017

Dia memboyong unit bensin twin-turbo 3.800 cc V6 yang mampu melontarkan tenaga sebesar 592 dk dan torsi hingga 652 Nm.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Daftar Ubahan dan Spesifikasi Teknis Nissan GT-R Nismo 2017
IST
Nissan GT-R Nismo 2017 

TRIBUNNEWS.COM - Nissan tampaknya tak main-main untuk membuat sebuah kendaraan bernuansa sporti. Ini adalah sebuah mobil dengan tenaga ekstra, torsi yang lebih besar, serta performa yang lebih baik.

Itulah yang coba ditawarkan Nissan GT-R Nismo yang diklaim lebih ringan dan lebih gesit. Dan inilah spesifikasi teknis Nissan GT-R Nismo 2017 di Inggris.

Diklaim Nissan Nismo GT-R akan menjadi salah satu mobil dengan performa tinggi yang paling eksklusif untuk dimiliki.

Sayangnya, perusahaan mengungkapkan hanya akan lebih dari 20 model di Inggris yang dijual.

Artinya, jalanan Inggris masih akan dikuasai oleh McLaren P1 dari pada Nismo GT-R. Dengan begitu, bisa saja Nismo GT-R akan menjadi mobil langka dalam beberapa tahun ke depan.

Urusan mesin, ia memboyong unit bensin twin-turbo 3.800 cc V6 yang mampu melontarkan tenaga sebesar 592 dk dan torsi hingga 652 Nm.

Ditambah berat badanya kini turun 30 kg berkat material sasis serat karbon, yang dapat menjamin performa lebih baik.

Berita Rekomendasi

Menariknya, Nismo GT-R kini memperoleh downforce hingga 100 kg untuk menjaganya tetap stabil saat dipacu pada kecepatan tinggi.

Dikombinasikan dengan penggerak empat roda dan transmisi otomatis 6 percepatan kopling ganda diklaim ia mampu melakukan akselerasi untuk 0-100 km/jam dalam tempo kurang dari 3 detik.

Dengan kecepatan maksimum mencapai 315 km/jam masih dapat mengelola bahan bakar hingga 10,1 km/l dengan emisi 275 g/km.

Di bagian interior, ia terlihat lebih rapi dengan dihilangkannya tombol manual dan digantikan dengan layar sentuh baru.

Perubahan yang cukup mencolok hadir lewat kursi bucket yang menggunakan material karbon, serta lapisan alcantara di setir juga dasbor menambah kesan sporti padanya.

Untuk semua itu, di Inggris ia diniagakan sekitar Rp 2,5 miliar. Tertarik?

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas