Mitsubishi Operasikan Regional Training Center Kedelapan di Bandung
Peresmian MRTC Bandung dilakukan Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) bekerjasama dengan PT Suryaputra Sarana - Sudirman, meresmikan Mitsubishi Regional Training Center (MRTC) di Kota Bandung, Kamis (26/7/2018).
Training Center khusus kendaraan penumpang Mitsubishi ini merupakan MRTC yang ke-8 di Indonesia setelah sebelumnya 7 MRTC sudah lebih dulu berdiri di Kota Medan, Palembang, Cikarang, Kebumen, Mojokerto, Makassar, dan Banjarbaru.
Dalam keterangan pers tertulisnya kepada Tribunnews hari ini, MMKSI menyebutkan, hadirnya MRTC baru di Kota Bandung ini, sejalan dengan perkembangan jaringan dealer kendaraan penumpang Mitsubishi di Indonesia.
Peresmian MRTC Bandung dilakukan Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.
Baca: Isuzu Pasok 270 Unit Bus Medium NQR 71 untuk Armada Bus Rapid Trans dan Bus Sekolah
Dengan hadirnya training center baru ini Mitsubishi bisa memastikan para pelanggan mendapatkan pengalaman terbaik dalam menggunakan produk Mitsubishi baik dari sisi sales maupun aftersales.
Irwan menyebutkan, penerimaan pasar yang cukup baik terhadap kendaraan Mitsubishi selama ini di wilayah Bandung dapat dilihat dengan meningkatnya market share kendaraan penumpang Mitsubishi di Bandung menjadi 12 persen atau naik sekitar 9 persen dibandingkan tahun 2017.
Baca: Aptrindo Tolak Gunakan Bahan Bakar Bio Diesel karena Dianggap Boros dan Bikin Masalah di Mesin
Model Mitsubishi Pajero Sport dan Xpander meraih market share masing-masing 51 persen dan 31 persen selama periode Januari – Mei 2018 di wilayah ini.
"Melalui Mitsubishi Regional Training Center, diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam peningkatan layanan purnajual dealer kendaraan penumpang Mitsubishi,” ungkap Irwan Kuncoro.