Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Lagi Cari Motor Roda untuk Bisnis Kafe atau Angkutan Air Mineral Galon? Sambangi Booth Nozomi

Di booth ini ditampilkan contoh motor Nozomi dengan beragam aplikasi, seperti angkutan bak terbuka, motor boks, sampai bak dengan karoseri mini cafe.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Lagi Cari Motor Roda untuk Bisnis Kafe atau Angkutan Air Mineral Galon? Sambangi Booth Nozomi
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Motor Nozomi aplikasi usaha kafe mini di booth PT Nozomi Otomotif Indonesia di pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (1/11/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jika Anda sedang mencari motor roda tiga untuk kebutuhan bisnis, seperti angkutan sayur, barang konsumer seperti angkutan air mineral galon atau membuka kafe mini yang bersifat mobile, PT Nozomi Otomotif Indonesia menampilkan beragam motor roda tiga Nozomi Azabu.

Di booth ini sudah ditampilkan contoh motor Nozomi dengan beragam aplikasi, seperti angkutan bak terbuka,  motor boks, bak dengan karoseri mini cafe, serta motor dengan aplikasi angkutan sampah, lengkap dengan hidrolik jungkitnya.

Untuk motor roda tiga usaha kafe, wujudnya adalah motor 4 tak dengan tangki bahan bakar di bagian depan.

Bak belakang dirancang dengan 3 pintu di samping kanan kiri dan belakang yang bisa dibuka full ke atas, sehingga sekaligus bisa berfungsi sebagai atap atau peneduh saat motor kafe mini ini sedang dipakai melapak di satu titik lokasi.

Lain halnya dengan motor roda tiga untuk usaha angkutan motor boks. Bak belakangnya berupa boks dari material aluminium dengan pintu bukaan samping model geser dengan rasio 50:50.

Nozomi
Motor Nozomi aplikasi boks aluminium di pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (1/11/2018).

Kendaraannya untuk posisi pemudi dirancang ala motor skutik. Namun jika ditilik, motor ini menggunakan mesin 4 tak yang ditempatkan di bawah jok.

Baca: Pebalap Andi Gilang dan Rheza Danica Ajak Ngobrol Pengunjung Sore Ini di Booth Idemitsu

Bahan aluminium pada boks belakang membuatnya tahan terhadap serangan karat, dan cocok digunakan untuk berjualan atau untuk angkutan barang-barang kering.

Nozomi
Motor roda tiga Nozomi aplikasi bak terbuka dengan jungkit hidrolik di IMOS 2018.
BERITA REKOMENDASI

IMOS 2018 berlangsung mulai pukul 10.00 – 21.00 WIB. Harga tiket masuk per orang adalah Rp 20.000 untuk hari Rabu sampai Kamis, dan Rp 30.000 untuk hari Jumat Sabtu dan Minggu.

Pada hari terakhir penyelenggaraan hari ini, IMOS 2018 mengadakan undian tiket yang berhadiah total 4 sepeda motor dari Honda, Suzuki, Kawasaki, dan Yamaha.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas