Suzuki Belum Bisa Pastikan Kerjasama dengan Toyota Soal Mobil Model Baru
Di India, Toyota akan menggunakan rancangan Ertiga, Vitara, Brezza dan Ciaz untuk dijadikan kendaraan ubahan model baru.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) belum bisa memastikan kerjasama antara Suzuki dengan Toyota terkait pengembangan kendaraan roda empat model baru di Indonesia.
Diketahui, di India, Suzuki sudah melakukan kerjasama dengan Toyota untuk memproduksi kendaraan roda empat bernama Glanza.
Glanza adalah ubahan dari hatchback Baleno dengan tag nama Toyota Glanza.
Di India, Toyota juga akan menggunakan rancangan Ertiga, Vitara, Brezza dan Ciaz untuk dijadikan kendaraan ubahan model baru.
“Kalau kemungkinan sendiri, saya tidak tahu. Karena, mereka ke arah aliansi starategi, antara kantor pusat Toyota dan Suzuki untuk pengembangan produk atau apapun,” kata Direktur Pemasaran PT Suzuki Indomobil Sales, Donny Saputra di sela-sela acara 'Test Drive Suzuki New Carry Pick Up' di Yogyakarta, Kamis(20/6/2019).
Baca: Renault Triber, MPV Pesaing Xpander dan Avanza Akan Dibanderol di Bawah Rp 200 Jutaan
Donny menjelaskan kerjasama antara Suzuki dan Toyota di India karena di India, Suzuki memang sudah menjadi market leader.
“Sampai saat ini, belum dapat briefing apa-apa dari pusat. Kami terus koordinasi, perkembangan dari kolaborasi tersebut,” ujar Donny Saputra. (Willy Widianto)