Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Tampil Beda, Yamaha XSR 155 Ini Jadi Jawara CustoMAXI x Yamaha Heritage Built Denpasar 2020

Bagi sebagian anak muda di Indonesia, motor Yamaha XSR 150 mewakili jiwa lifestyle mereka.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Tampil Beda, Yamaha XSR 155 Ini Jadi Jawara CustoMAXI x Yamaha Heritage Built Denpasar 2020
IST
Athanasius Ketut Hargunanto, pemenang kategori Yamaha Heritage Built XSR 155 CustoMAXI x Yamaha Heritage Built Denpasar 2020. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah diluncurkan, motor bergaya sport heritage Yamaha XSR 155 menarik perhatian bikers di Indonesia. Motor ini hadir dengan perpaduan desain sport heritage serta fitur-fitur modern.

Kemunculannya kian mempertegas trend motor sport heritage dengan sentuhan modern yang dapat diterima berbagai kalangan karena memberikan pilihan terbaru yang sesuai selera pasar saat ini.

Bagi sebagian anak muda,  motor ini mewakili jiwa lifestyle mereka.

Juarakategori Yamaha Heritage Built XSR 155 event CustoMAXI x Yamaha Heritage Built Denpasar 2020, Athanasius Ketut Hargunanto mengatakan, Yamaha XSR 155 banyak diminati, tidak hanya warga lokal tapi juga warga asing.

Dia menilai, selera konsumen bergeser menginginkan yang beda, jadi tidak hanya mereka yang punya hobi motor klasik tapi juga anak-anak muda suka style XSR 155.

Baca: GAS Triumph Luncurkan Dua Model Baru Rocket 3 GT dan Rocket 3R Bermesin 2.500 CC

"Perpaduan klasik dan modern, tampilan dan teknologi dan kaya akan fitur membuat motor ini beda. Untuk modifikasinya pun disukai,” kata dia. 

Baca: Pandemi Covid-19 Bikin Harga Mobil Bekas Anjlok, Ini Ragam Pilihan Mobkas Harga Rp 70 Jutaan

Dengan semua keunggulan desain dan fiturnya,  XSR 155 berhasil mencetak prestasi dan dinobatkan sebagai Best Sport Retro dari penghargaan bergengsi Otomotif Award 2020.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas