Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

All New Scoopy Resmi Mengaspal di Jabar, Harga Mulai Rp 20,3 Juta on The Road Bandung

Skutik terbaru Honda All New Scoopy resmi dipasarkan di wilayah Jawa Barat lewat prosesi peluncuran Jumat (21/11/2020).

Editor: Choirul Arifin
zoom-in All New Scoopy Resmi Mengaspal di Jabar, Harga Mulai Rp 20,3 Juta on The Road Bandung
IST
General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Lerri Gunawan di peluncuran skutik All New Scoopy untuk wilayah Jawa Barat secara virtual, Sabtu (21/11/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Skutik terbaru Honda All New Scoopy resmi dipasarkan di wilayah Jawa Barat setelah sebelumnya resmi diperkenalkan secara nasional oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada 10 November 2020 lalu.

PT Daya Adicipta Motora (DAM), main dealer Honda Jabar, meluncurkan skutik terbaru Honda ini lewat gelaran Virtual Regional Public Launching yang disiarkan langsung di Youtube dan Instagram AlwaysHonda pada Sabtu malam (21/11/2020) pukul 19.00 WIB.

Acara peluncuran dimeriahkan penampilan Manshur Angklung feat DJ Henryfirst and SalmaDwip serta talkshow oleh influencer Indiarisa sebagai Singer & Presenter, serta freestyler Baim Bocheng.

General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Lerri Gunawan mengatakan, sejak diluncurkan perdana pada 2010, hingga sekarang Honda Scoopy telah dipilih oleh lebih dari 650 ribu pengguna di Jabar.

“Kami berharap hadirnya All New Honda Scoopy yang memiliki perubahan menyeluruh pada desain, mesin, rangka, dan fitur canggihnya dapat menjawab kebutuhan pecinta skutik di Jawa Barat yang menyukai skutik yang unik dan fashionable," ujarnya.

Baca juga: Harga All New Honda Scoopy 2020: Ada 8 Pilihan Warna, Berikut Fitur Terbarunya

Pihaknya menargetkan penjualan All New Honda Scoopy sebanyak 9.000 unit per bulan di seluruh Jabar.

All New Honda Scoopy dibekali generasi terbaru mesin 110cc eSP (enhanced Smart Power) yang hemat bahan bakar dengan rangka baru eSAF serta teknologi eSP terintegrasi dengan ACG Starter untuk menghidupkan mesin lebih halus tanpa suara plus fitur canggih Idling Stop System (ISS).

Baca juga: New Honda Scoopy Dijual Seharga Rp 19-20 Jutaan, Berikut Spesifikasinya

Berita Rekomendasi

Kapasitas tangki skutik ini naik menjadi 4,2 liter dengan konsumsi bahan bakar 59 km/liter melalui pengaktifan fitur ISS (metode ECE R40) dengan metode pengetesan Euro 3.

Fitur unggulan lain pada All New Honda Scoopy juga dipertahankankan seperti desain pijakan kaki terbaru untuk pembonceng yang terintegrasi dengan bodi, serta velg baru dual 5 spokes, 12-inch dan ban tubeless.

Kapasitas bagasinya mencapai 15,4 liter dan dapat menyimpan helm Scoopy dilengkapi dengan standar samping otomatis (Side Stand Switch) serta tuas pengunci Brake Lock saat berhenti di tanjakan.

All New Honda Scoopy ditawarkan dengan 4 varian dan 8 pilihan warna. Varian Sporty hadir dengan dua pilihan warna yaitu Sporty Red dan Sporty Black.

Sedangkan varian Fashion hadir dengan warna Fashion Blue dan Fashion Cream dengan harga On The Road (OTR) Bandung Rp 20.300.000.-

Model ini juga memiliki varian Stylish dan Prestige, yang merupakan varian teranyar bagi para pengendara yang menyukai kesan unik dan berkelas yang telah dilengkapi Smart Key sistem.

Kedua varian tersebut memiliki pilihan warna Stylish Brown dan Stylish Red untuk varian Stylish dan Prestige White dan Prestige Black untuk varian Prestige dengan harga OTR Bandung Rp 21.100.000.-    

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas