Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

6 Jenis SIM yang Beredar di Indonesia, Ini Besaran Biaya Membuatnya

SIM sendiri merupakan salah satu syarat wajib yang harus dimiliki pengguna kendaraan bermotor dan untuk mendapatkannya Anda perlu lulus beberapa tes.

Penulis: Andra Kusuma
zoom-in 6 Jenis SIM yang Beredar di Indonesia, Ini Besaran Biaya Membuatnya
Indoindians.com
Ilustrasi Jenis SIM yang Beredar di Indonesia, Ini Besaran Biaya Membuatnya 

TRIBUNNEWS.COM - Tahukah Anda, ternyata ada 6 jenis Surat Izin Mengemudi (SIM) yang beredar di Indonesia

SIM sendiri merupakan salah satu syarat wajib yang harus dimiliki pengguna kendaraan bermotor.

SIM bisa didapat jika seseorang sudah berumur minimal 17 tahun.

Dan untuk mendapatkan SIM, orang itu juga harus sudah lulus dari rangkaian tes yang diberikan oleh kepolisian, terkait lalu lintas dan kemampuan mengemudi.

"SIM merupakan bukti kompetensi bagi seseorang yang telah lulus uji pengetahuan, kemampuan dan keterampilan mengemudi di jalan sesuai persyaratan yang ditentukan berdasarkan Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan," kata Perwira Administrasi SIM Ditlantas Polda Metro Jaya Iptu Hermanto (18/12/2020).

Sesuai pasal Pasal 77 ayat (1) UU No.22 Tahun 2009, disebutkan bahwa orang yang mengemudikan kendaraan bermotor tanpa memiliki SIM akan dikenakan pidana berupa kurungan paling lama tiga bulan atau denda paling banyak Rp 1 juta.

SIM yang berlaku di Indonesia ada beberapa jenis, sesuai dengan kategori kendaraan dan penggunaannya.

BERITA TERKAIT

Sesuai dengan Pasal 77 ayat (1) UU No.22 Tahun 2009, jenis SIM ini dibagi menjadi dua yaitu jenis SIM perorangan dan jenis SIM umum.

1. SIM A

SIM A adalah jenis SIM yang diperuntukkan bagi orang yang mengemudikan mobil dengan jumlah berat tidak melebihi 3.500 kg.

ke Halaman 2 ===>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas