Nissan Kenalkan Mobil Konsep yang Bisa Dikendarai dengan Posisi Tengkurap
Dengan panjang 3 meter dan tinggi 62 cm, prototipe ini tampaknya sebagian terinspirasi oleh fasia depan V-Motion dan lampu rem bulat.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM - VP Nissan Design America, David Woodhouse dan desainer Jaebum "JB" Choi telah meluncurkan desain mobil konsep yang agak aneh bernama Nissan GT-R (X) 2050.
Baca juga: Toyota: Pasar Roda Empat Tahun Ini Hanya 560 Ribu Unit
Dengan panjang 3 meter dan tinggi 62 cm, prototipe ini tampaknya sebagian terinspirasi oleh fasia depan V-Motion dan lampu rem bulat.
Selain itu, tampilannya tak seperti mobil konvensional kebanyakan, lebih mirip tampilan mobil balap.
Mengutip Formacar, Senin (21/12/2020), jika ingin mengemudikan mobil ini, pengemudi harus masuk dan berbaring tengkurap.
Baca juga: Mengenal RoadSync, Aplikasi Perintah Suara Sepeda Motor Honda
Kemudian, kedua lengan dan kaki harus dalam posisi terbentang ke arah keempat roda.
Lalu, kepala bertumpu pada as roda depan, dan untuk mengemudikannya diperlukan baju balap khusus dengan helm untuk membangun hubungan saraf antara otak pengemudi dan sistem kemudi.
![Nissan GT-R (X) 2050.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/nissan-gt-r-x-2050.jpg)
Choi mengatakan menghubungkan otak dengan komputer mobil akan memberikan kinerja yang lebih baik daripada mobil dengan teknologi self-driving biasa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.