Mercedes-Benz Kenalkan Dasbor MBUX Hyperscreen di Mobil Listrik EQS
Mercedes-Benz meluncurkan dashboard MBUX Hyperscreen, yang akan memulai debutnya pada mobil listrik EQS.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM - Mercedes-Benz meluncurkan dashboard MBUX Hyperscreen, yang akan memulai debutnya pada mobil listrik EQS.
MBUX Hyperscreen ini membentang sepanjang dashboard kendaraan Mercedes dan dapat menampilkan perangkat lunak yang tampilannya dapat dipersonalisasikan oleh pengguna.
Pengguna tidak perlu menelusuri berbagai submenu atau bahkan menggunakan perintah suara, karena aplikasi terpenting selalu ditampilkan dalam tampilan situasional dan kontekstual di tingkat atas.
Ketua Desain Daimler Gorden Wagener mengatakan, dengan MBUX Hyperscreen, visi desain Mercedes menjadi kenyataan.
"Kami menggabungkan teknologi dan desain dengan cara yang menarik, yang menawarkan kemudahan penggunaan yang belum pernah ada sebelumnya kepada pelanggan. Kami menyukai kesederhanaan, kami telah mencapai level baru MBUX," ungkap Wagener dikutip dari Carscoops, Jumat (8/1/2021).
Secara visual, terdapat beberapa layar yang terintegrasi di dalam panel MBUX, yang juga dilengkapi ventilasi udara analog, sehingga menghubungkan dunia digital dan fisik.
Baca juga: Van Mercedes-Benz eSprinter Akan Punya Platform EV Baru
Layar dikelilingi oleh bingkai plastik kontinu, dengan pencahayaan ambient terintegrasi yang dipasang di bagian bawah, ini membuat unit Hyperscreen tampak mengapung di panel instrumen.
Baca juga: Mercedes-Benz Indonesia Rilis SUV GLE 450 4Matic Coupe, Dijual Seharga Rp 1,97 Miliar
Penumpang juga bisa memiliki tampilan sendiri, dapat disesuaikan hingga tujuh profil berbeda.
Fungsi hiburan dari tampilan penumpang hanya tersedia selama perjalanan, namun jika kursi penumpang kosong, layar hanya menjadi bagian dekoratif digital dengan tampilan bintang animasi.
Semua grafik ditata dalam skema warna biru atau orange baru yang dihidupkan melalui piksel OLED aktif.
Beralih ke bagian saran, AI (Artificial Intelligence) akan membuat berbagai saran yang dapat diterima atau ditolak pengguna dengan mudah hanya dengan satu klik.
Misalnya, jika pengemudi selalu menelepon teman atau orang terkasih dalam perjalanan pulang pada Selasa malam, sistem MBUX akan mengingat dan meminta pengemudi untuk menelepon pada tanggal dan waktu tertentu.
Semua saran MBUX yang ditautkan ke profil pengguna, tidak akan dibuat jika orang lain yang mengemudikan mobil.
Untuk perangkat kerasnya, Mercedes mengatakan ada total 12 aktuator di belakang layar sentuh untuk haptic feedback.
Yang mengesankan adalah kekuatan pemrosesan, MBUX Hyperscreen dilengkapi dengan 8 inti CPU, RAM 24 GB dan bandwidth memori RAM 46,4 GB per-detik.
Anggota Dewan Mercedes, Sajjad Khan menyampaikan bahwa MBUX Hyperscreen adalah otak dan sistem saraf mobil.
"MBUX Hyperscreen terus-menerus mengenal pelanggan lebih baik dan memberikan infotainment yang disesuaikan dan penawaran pengoperasian yang dipersonalisasi, bahkan sebelum penghuni harus mengklik atau menggulir ke mana saja," jelas Khan.