Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Relaksasi PPnBM Bikin Penjualan Mobil Honda Melejit 265 Persen

Penjualan Honda di Maret melejit hingga 265 persen dibanding Februari saat sebelum diterapkan relaksasi PPnBM.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Relaksasi PPnBM Bikin Penjualan Mobil Honda Melejit 265 Persen
ist
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kebijakan relaksasi PPnBM untuk pembelian mobil baru dengan tahun produksi 2021 mendatangkan keuntungan bagi PT Honda Prospect Motor (HPM).

Penjualan Honda di Maret melejit hingga 265 persen dibanding Februari saat sebelum diterapkan relaksasi PPnBM.

"Secara total, produk-produk Honda yang mendapatkan relaksasi PPnBM mencatat peningkatan penjualan sebesar 265 persen dibandingkan bulan Februari, dengan HR-V 1.5 mencatat peningkatan penjualan tertinggi, disusul oleh Brio RS, Mobilio dan BR-V," tutur Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy, Senin (19/4/2021).

Honda juga mencatat peningkatan permintaan untuk produk terbarunya yang pada awal April lalu mendapatkan relaksasi pajak yaitu New Honda CR-V dan Honda City Hatchback RS.

Baca juga: Mobil Offroad Bledhex Bikinan Fin Komodo Sudah Bisa Dipesan, DP Hanya Rp 10 Juta

"Saat ini kami fokus untuk menjaga pasokan untuk dapat memenuhi permintaan konsumen dalam waktu secepatnya," ungkap Billy.

Baca juga: Bedah Teknologi Gelora E Minibus dan Blind Vand di IIMS Hybrid 2021

Pencapaian penjualan Honda pada bulan Maret lalu juga didukung dengan penyegaran beberapa produk.

Berita Rekomendasi

Honda mengawali tahun 2021 dengan langsung meluncurkan 3 produk baru di bulan Februari, yaitu New Honda CR-V, New Honda Brio RS Urbanite Edition dan New Honda Odyssey.

Pada bulan Maret lalu, Honda menambah line-up produknya dengan memperkenalkan Honda City Hatchback RS di pasar otomotif Indonesia.

Honda mencatat penjualan retail sebesar 10.048 unit pada bulan Maret lalu, meningkat sebesar 67 persen dibandingkan penjualan pada bulan sebelumnya.

Kontribusi tertinggi masih datang dari Honda Brio yang menyumbangkan 47 persen dari total penjualan Honda, dimana Honda Brio Satya terjual sebanyak 2.612 unit dan Honda Brio RS sebanyak 2.148 unit.

Honda HR-V 1.5L mencatat penjualan sebesar 2.918 unit, Honda Mobilio sebesar 1.078 unit dan Honda BR-V sebesar 286 unit.

Sedangkan Honda CR-V telah berhasil membukukan penjualan sebanyak 682 unit, Honda HR-V 1.8L sebanyak 132 unit, Honda Civic Hatchback sebanyak 60 unit, Honda Jazz sebanyak 41 unit, Honda Odyssey sebanyak 6 unit dan Honda City Hatchback sebanyak 1 unit.

Pada segmen sedan, Honda Civic Sedan meraih penjualan sebesar 44 unit, Honda Accord sebanyak 23 unit, Honda City Sedan sebanyak 16 unit dan Honda Civic Type R sebanyak 1 unit.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas