Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Cerita Liena Ozora Sopir Bus AKAP, Nyetir Jakarta-Wonogiri dan Tak Sungkan Tidur di Kandang Macan

Bekerja di dunia yang didominasi pria, Liena Ozora mengaku pada awalnya dirinya mengaku sempat sungkan.

Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Cerita Liena Ozora Sopir Bus AKAP, Nyetir Jakarta-Wonogiri dan Tak Sungkan Tidur di Kandang Macan
Instagram Liena Ozora
Liena Ozora, sopir wanita di Bus AKAP. 

Terlebih penampilannya modis dan terkesan lebih cocok bekerja di kantoran ketimbang di jalanan.

Liena Ozora. Itulah nama beken dari sopir bus wanita yang sore itu sedang berada di Terminal Lembang.

Keberadaannya menjadi magnet bagi para Busmania yang sedang hunting di sore itu.

Liena Ozora sopir bus AKAP ibarat menjadi oase di dunia perbusan yang didominasi para lelaki.

Sekalinya ada wanita di dunia bus AKAP, biasanya mereka menjadi seorang pramugari.

Baca juga: Test Antigen Bagi Penumpang Bus AKAP di Terminal Pulo Gebang

Hanya sedikit yang menjadi sopir, salah satunya adalah Liena Ozora.

Di media sosial, Liena Ozora sudah memiliki banyak pengikut.

Berita Rekomendasi

Tercatat ada 25 ribu followersnya di akun Instagramnya.

Dilansir dari channel Youtube AE TV Channel, Liena Ozora menceritakan perjalanan dirinya hingga menjadi seorang sopir bus AKAP.

Tak terasa saat ini sudah hampir setahun dia menjalani pekerjaan sebagai sopir bus AKAP di PO bus Agra Mas.

Liena mengatakan, bekerja di dunia yang mayoritas diisi oleh pria memang memiliki pengalaman tersendiri.

"Makanya aku terimakasih sama Agra Mas mau nolong aku ngasih kerjaan, nerima aku jadi driver wanitanya," kata Liena dilansir TribunJakarta.com dari Youtube AE TV Channel, Rabu (29/12/2021).

Penampilan Liena Ozora yang merupakan sopir bus AKAP cantik.
Penampilan Liena Ozora yang merupakan sopir bus AKAP cantik. (Youtube AE TV Channel)

Dia bercerita awalnya sempat merasa sungkan ketika bersosialisasi dengan para sesama sopir maupun awak bus yang mayoritas adalah pria.

Tapi seiring dengan berjalannya waktu dia sudah nyaman dengan pekerjaanya saat ini.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas