Wuling Pre-Launching Mobil Listrik Pertamanya yang Akan Segera Dipasarkan di Indonesia
Wuling resmi melakukan pra launching mobil listrik pertamanya yang akan segera dipasarkan di Indonesia dalam waktu dekat.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wuling Motors (Wuling) hari ini resmi melakukan pra launching mobil listrik pertamanya yang akan segera dipasarkan di Indonesia dalam waktu dekat.
Tampilan mobil listrik Wuling pertama yang segera diniagakan ini dipamerkan kepada media dan publik untuk pertama kalinya hari ini di acara bertajuk Electrify Your World di Mal Central Park, Jakarta, Rabu (6/1/2022).
Wujud eksterior utuh mobil ini dipamerkan dengan tampilan sangat imut dan futuristik dengan mengaplikasikan bahasa desain future-tech yang memadukan sentuhan masa depan dan teknologi.
Namun Wuling belum menyebutkan nama yang disematkan untuk mobil ini begitu juga harga jualnya nanti.
Yang menarik, mobil listrik ini akan menjadi salah satu kendaraan resmi delegasi negara-negara anggota G20 pada penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan diselenggarakan di Bali pada 15-16 November 2022 mendatang.
"Mobil listrik in telah resmi jadi official car partner kegiatan G20 2022 sebagai langkah awal buat Wuling di kegiatan berskala internasional dan upaya serius mendukung kebijakan pemerintah dalam mendukung elektrifikasi," ujar Dian Asmahani, Brand Communication Director Wuling Motors di acara pengenalan mobil ini ke awak media.
Dian Asmahani mengatakan, kehadiran mobil listrik ini merupakan kelanjutan dari inisiatif Wuling memperkenalkan model kendaraan listrik berbasis GSEV di berbagai ajang pameran otomotif di Indonesia sejak tahun 2018.
"Ini merupakan bentuk kesiapan Wuling dalam memasuki era elektrifikasi kendaraan di Indonesia dan dalam waktu dekat kami akan mewujudkannya," ujar Dian Asmahani.
Pada KTT G20, selain Wuling Motors, sejumlah agen pemegang merek (APM) juga akan menampilkan kendaraan listrik mereka sebagai kendaraan resmi delegasi peserta KTT G20.
Diantaranya Hyundai yang akan memboyong Ioniq 5 dan Genesis G80 Electrified, dan Toyota yang akan mendatangkan bZ4X.
Pihaknya sangat mengapresiasi respon positif yang diberikan masyarakat
dan pemerintah dalam menyambut kehadiran kendaraan listrik Wuling.
"Hal ini yang mendorong kami untuk terus berinovasi melalui kendaraan ramah lingkungan,” ujar Dian Asmahani.
Akhir bulan Maret 2022 lalu, Wuling telah mengumumkan sketsa wujud kendaraan listrik yang akan dipasarkan di Indonesia sebagai gambaran nyata mengenai kemajuan pengembangan lini kendaraan listriknya.
Baca juga: Wuling Pamerkan Sketsa The Next Generation GSEV, Ada Kompetisi Desainnya Juga, Yuk Ikutan!
Lebih maju lagi, hari ini Wuling menampilkan wujud utuh eksterior kendaraan listrik tersebut dan sebentar lagi dipasarkan di market lokal.
Di pre-launch kali ini Wuling memamerkan 5 unit Wuling EV yang mengaplikasikan pilihan warna menarik. Pamerannya sendiri akan berlangsung hingga 5 Juni 2022 dan dimeriahkan oleh beragam aktivitas seru serta special performance di akhir pekan.
Diantaranya, Snap & Win dan What They Say serta Sketch Your Own GSEV. Untuk Snap & Win pengunjung dapat mengikutinya dengan cara berfoto bersama dengan Wuling EV dan posting di sosial media Instagram atau Tiktok dengan total hadiah sebesar Rp10.000.000.
Kegiatan lainnya bertajuk What They Say, mengajak pengunjung menuliskan pendapatnya tentang Wuling EV dengan melakukan scan barcode saat acara berlangsung, ataupun dengan mengakses wuling.id/wulingev.
Baca juga: Mirip Wuling HongGuang Mini EV, Dongfeng Kenalkan Mobil Listrik FengGuang Mini
Sementara, di program Sketch Your Own GSEV, pengunjung diajak mengikuti seluruh akun media sosial Wuling dan facebook page, lalu mengunduh file sketsa Wuling EV
pada website resmi Wuling untuk dikreasi sesuai keinginan lalu mengunggahnya pada periode 31 Maret hingga 31 Juli 2022.