Skuter Listrik Yamaha E01 Mulai Jalani Tes Pasar Sebelum Diniagakan
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing [YIMM] mulai menjalankan program Market Test skuter listrik Yamaha E01.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Yamaha mengajak sejumlah media menjajal langsung performa dan handling sepeda motor listrik Yamaha E01 di kawasan Bukit Pelangi, Sentul, Kabupaten Bogor, Selasa, 25 Oktober 2022.
Medan yang dilintasi adalah jalan beraspal mulus dan sebagian rusak sekitar sejauh 5 kilometer pergi pulang dengan kontur naik-turun.
Kegiatan ini merupakan inisiatif Yamaha untuk menjajal penerimaan pasar sebelum skuter listrik ini benar-benar diniagakan di Indonesia setahun lagi.
Yamaha E01 sendiri pertama kali diperkenalkan kepada publik dalam wujud produk konsep di ajang Indonesia International Motor Show (IIMOS) 2022 pada bulan April lalu.
Kali ini PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing [YIMM] menjalankan program Market Test Yamaha E01.
Menurut Dyonisius Beti, Executive Vice President Director & COO YIMM, dimulainya program market test yang merupakan bagian dari proyek Proof of Concept.
"Kami membutuhkan test ride selama setahun ini karena kita ingin motor ini bisa dikirim ke konsumen sesuai yang kami janjikan," ujarnya.
"Kita lakukan test marketing di Indonesia, Thailand, Jepang dan Eropa. Setelah itu kita evaluasi, baru setelah itu kita akan produksi massal," imbuhnya.
Baca juga: Daftar Harga Motor Sport Yamaha September 2022, All New R15 hingga YZ250X
Sejak pertama kali diperkenalkan, EYamaha 01 langsung sukses menarik atensi para pecinta otomotif roda dua di tanah air. Skuter listrik ini memiliki banyak keunikan diantara produk kompetitor sejenis, baik itu dari segi desain, teknologi, kelengkapan fitur, hingga performa dan kemampuan daya jelajahnnya yang impresif.
President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Mfg., Minoru Morimoto pada pembukaan aktivitas E01 Media Test Ride mengaku dirinya terlibat langsung dalam proyek Yamaha PAS dan Skuter EV di Yamaha Motor Japan sebelum datang ke Indonesia.
Baca juga: Daftar Harga Motor Matic Yamaha untuk Bulan Agustus 2022: Aerox 155 hingga XMAX
Dia memimpin tim engineering skala besar untuk mengembangkan kendaraan listrik.
"Dari pengalaman saya di bidang tersebut, dan melihat dari perspektif Yamaha Motor saat ini, saya bisa katakan bahwa Yamaha sangat mempertimbangkan sebuah konsep dan selalu berusaha untuk dapat berbeda serta unik dari para kompetitor, termasuk dalam mengembangkan produk EV di masa depan seperti halnya dengan model E01 yang saat ini akan kita test ride,” ungkap Minoru.
Spesifikasi Yamaha E01
Yamaha E01 dilengkapi dengan sumber tenaga baterai lithium Ion yang dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 8.1 kW. Kendaraan listrik ini bisa mencapai kecapatan tertinggi hingga 100 km/ jam.
Skuter listrik ini punya tiga mode driving atau mode cara berkendara untuk mengakomodir karkater berkendara penggunanya yang beragam, yaitu Power, Standard dan Eco.
Yamaha E01 dibekali motor penggerak listrik yang memiliki rpm tinggi dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 8.1kW/5,000r/min dan torsi 30.2Nm/1,950r/min dalam mode berkendara power.
Hal ini membuat tarikan motor tetap responsif ketika berkendara tandem dan melwati jalan menanjak.
Untuk baterainya, skutik ini dibekali Lithium Ion Battery yang dilengkapi dengan built ini Battery Management System berkapasitas 4.9 kWh dan daya 87.6 V / 56.3 Ah membuat E01 mampu menempuh jarak sejauh 104 km dalam kondisi bateri terisi penuh.