Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Pabrik Pertama Piaggio Group di Indonesia Bisa Produksi 10.000 Motor Setahun

Pabrik Piagio yangberlokasi di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, ini punya kapasitas produksi 10.000 unit per tahun

Editor: Sanusi
zoom-in Pabrik Pertama Piaggio Group di Indonesia Bisa Produksi 10.000 Motor Setahun
Lita Febriani/Tribunnews.com
PT Piaggio Indonesia meresmikan pabrik pertamanya di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. Pabrik ini memiliki kapasitas produksi sebanyak 10.000 unit per-tahun 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, CIKARANG - PT Piaggio Indonesia meresmikan pabrik pertamanya di Tanah Air, Rabu (23/11/2022).

Pabrik yang berlokasi di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, ini memiliki kapasitas produksi sebanyak 10.000 unit per-tahun.

"Di pabrik ini Piaggio Group memiliki kapasitas sebesar 10.000 unit per-tahun, tetapi kita juga sudah mendengar komentar dari pimpinan Vespa bahwa Vespa akan menetap di Indonesia," tutur Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita di pembukaan pabrik Piaggio Indonesia.

PT Piaggio Indonesia meresmikan pabrik pertamanya tnh air
PT Piaggio Indonesia meresmikan pabrik pertamanya di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/11/2022)

Menperin menambahkan Piaggio Group akan secara berkala menambah investasi untuk keberlangsungan bisnisnya di Indonesia.

Baca juga: Aprilia hingga Moto Guzzi, 4 Merek Motor Asal Italia Ada di Dealer Piagio Indonesia

Untuk mendukung langkah investasi tersebut, pemerintah berupaya memberikan pelayanan dan pengawalan.

"Itu menjadi hal yang positif bagi kita karena pemerintah akan terus-menerus mengawal dan memberikan pelayanan kepada Vespa khususnya Piaggio Group untuk bisa sukses di Indonesia," ungkap Menperin Agus.

Berita Rekomendasi

Bersamaan dengan pembukaan pabrik, Piaggio Indonesia juga mengenalkan Vespa Edisi Spesial, yakni Vespa Batik.

Baca juga: Piaggio Indonesia Luncurkan Skuter Roda Tiga MP3 300 hpe Sport

"Ini adalah perkawinan yang sangat positif antara teknologi dari Italia dan kearifan lokal yang dimiliki oleh Indonesia yaitu batik. Apresiasi kami berikan kepada Piaggio Group dalam mengenalkan koleksi spesial Vespa ini yaitu Vespa Batik," jelas Agus.

Executive Vice President 2-wheelers Piaggio Asia Pacific Gianluca Fiume, menyampaikan melalui peresmian hari ini, kita menyaksikan ekspansi strategis untuk Asia dan komitmen yang kuat untuk Indonesia.

"Pabrik baru ini menunjukkan bahwa Piaggio Group berkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman mobilitas premium ala Italia yang unik di Asia," ucap Fiume.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas