Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Jadi Teman Sejalan, Mitsubishi Motors Hadirkan Posko Lebaran 2023 dengan Fasilitas yang Menyenangkan

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyelenggarakan Posko Lebaran 2023 yang hadir mulai dari tanggal 15 - 30 April di 12 lokasi.

zoom-in Jadi Teman Sejalan, Mitsubishi Motors Hadirkan Posko Lebaran 2023 dengan Fasilitas yang Menyenangkan
Istimewa
Posko Siaga 24 jam Mitsubishi Motors 

TRIBUNNEWS.COM - Mitsubishi Motors sudah menemani para penggunanya selama lima dekade. Dengan mempersembahkan berbagai produk dan layanan terbaik, Mitsubishi Motors berkomitmen hadir sebagai #TemanSejalan untuk menciptakan petualangan hidup yang menyenangkan bagi konsumennya.

Sebagai bentuk kehadiran Mitsubishi Motors, jelang libur hari raya Idulfitri 1444 H, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyelenggarakan Posko Lebaran 2023. Program ini akan berlangsung dari tanggal 15 - 30 April 2023 dengan lokasi sebaran di Pulau Jawa dan Sumatra. 

Hadirkan posko mudik 2023 dengan fasilitas yang beragam dan menguntungkan

Tahun ini, Mitsubishi Motors mendirikan sebanyak 12 posko mudik siaga di beberapa jalur untuk menemani perjalanan arus mudik dan arus balik para penggunanya. Berikut titik lokasi posko mudik yang bisa Anda kunjungi:

Jawa Barat

1. Rest Area Cikampek KM 57A, 15-30 April, arah mudik

2. Rest Area Cipali KM 102A, 16-25 April, arah mudik

Berita Rekomendasi

3. Rest Area Cipali KM 101B, 20-30 April, arah Jakarta

4. Rest Area Palikanci KM 207A, 16-25 April, arah mudik

Jawa Tengah

5. Rest Area Brebes KM 260B, 20-30 April, arah Jakarta

6. Rest Area Solo-Ngawi KM 575A, 16-25 April, arah mudik


7. Resto Pendopo Semarang (Salatiga) KM 456A, 16-25 April, arah mudik

Jawa Timur

8. Rest Area Surabaya-Mojokerto KM 726B, 20-30 April, arah Jakarta

9. SPBU Utama Raya Situbondo, 16-25 April, arah mudik

JABODETABEK

10. Merak KM 68A, 16-25 April, arah mudik

Sumatera Selatan

11. Rest Area Lampung Bakauheni KM 87A, 16-25 April, arah mudik

12. Rest Area Bakauheni-Kayu Agung KM 234A, 16-25 April, arah mudik.

Saat mengunjungi posko mudik Mitsubishi Motors, Anda akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas, seperti ruangan ber-AC agar istirahat lebih nyaman, posko siaga 24 jam untuk general check-up secara gratis, bengkel siaga, toilet, phone charging box, dan alat pijat. Selain itu, disediakan pula makanan dan minuman, obat-obatan, TV satelit, dan akses internet. 

Untuk mewarnai momen istirahat Anda di posko mudik Mitsubishi Motors, ada beragam aktivitas yang bisa dilakukan. Di antaranya seperti bermain puzzle di posko Cikampek KM57, mengisi survey kepuasan pengguna sambil relaksasi di kursi pijat yang tersedia, mengajak Si Kecil mewarnai di kids corner, atau mengunggah momen rehat di posko mudik Mitsubishi Motors ke fitur MiMate yang ada di aplikasi My Mitsubishi Motors ID (MMID). Dengan meng-upload foto atau video, Anda berkesempatan meraih e-money sejumlah ratusan ribu serta souvenir spesial dari Mitsubishi Motors.

Wah, Mitsubishi Motors benar-benar bisa diandalkan jadi #TemanSejalan dalam petualangan hidup, ya! Tak sekedar posko biasa, MMKSI pun menghadirkan Posko Lebaran 2023 yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan aktivitas yang menyenangkan juga menguntungkan.

Jadi, jangan lupa catat titik sebaran lokasi Posko Lebaran 2023 yang dipersembahkan oleh Mitsubishi Motors, ya!

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas