Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menko PMK Ajak ITS Buat Penemuan untuk Penanganan Covid-19

Muhadjir Effendy menyontohkan hasil penemuan dari Universitas Gadjah Mada berupa alat skrining Covid-19 melalui embusan udara, GeNose.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Willem Jonata
zoom-in Menko PMK Ajak ITS Buat Penemuan untuk Penanganan Covid-19
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda
Menko PMK Muhadjir Effendy di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (4/3/2020) 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengajak Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) untuk menghasilkan penemuan yang terkait dengan penanganan Covid-19.

Muhadjir Effendy menyontohkan hasil penemuan dari Universitas Gadjah Mada berupa alat skrining Covid-19 melalui embusan udara, GeNose.

"Saya menunggu pak rektor, hasil final dari penemuan teman-teman ITS ini. Agar bisa segera menyusul teman-teman dari perguruan tinggi yang lain dan yang terakhir yang paling terakhir teman-teman baru UGM. Yang telah menemukan rapid tes melalui GeNose," ujar Muhadjir dalam acara penyerahan gawai untuk pembelajaran dari Alumni ITS yang digelar secara daring, Selasa (26/1/2021).

"Mudah-mudahan ITS segera menghasilkan produk yang sama, dan ini sudah mulai diterapkan untuk kepentingan publik, pelayanan publik GeNose ini," tambah Muhadjir.

Baca juga: Universitas Indonesia Teliti Kestabilan Mawar dan Daun Pegagan untuk Kosmetik

Menurut Muhadjir, penemuan dari perguruan tinggi sangat dibutuhkan untuk membantu pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19.

Mantan Mendikbud ini berjanji akan memfasilitasi pemanfaatan dari penemuan dari ITS.

Berita Rekomendasi

"Sehingga bisa digunakan setiap orang untuk kepentingan bersama dalam menanggulangi  Covid-19 ini," kata Muhadjir.

Baca juga: Universitas Tarumanagara Ingatkan Pentingnya Inovasi Perguruan Tinggi di Masa Pandemi Covid-19

Selama ini, Muhadjir menilai ITS telah berperan aktif dalam penanganan pandemi Covid-19. ITS, menurut Muhadjir, telah menghasilkan banyak penemuan untuk penanganan Covid-19 di Jawa Timur.

"Yang saya tahu ITS memiliki perhatian ikut serta menangani covid-19 khususnya di Jawa Timur dan juga termasuk dampak yang diakibatkan oleh covid-19 ini," pungkas Muhadjir. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas