Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 95 96 98 99 100 Buku Tematik Pembelajaran 4: Rumah Adat

Berikut ini soal dan kunci jawaban Buku Tematik Kelas 4 SD/MI tema 6 subtema 2 pembelajaran 4 halaman 95, 96, 98, 99, dan 100.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 95 96 98 99 100 Buku Tematik Pembelajaran 4: Rumah Adat
tangkap layar buku tematik 6 kelas 4 SD
Berikut ini soal dan kunci jawaban Buku Tematik Kelas 4 SD/MI tema 6 subtema 2 pembelajaran 4 halaman 95, 96, 98, 99, dan 100. 

- Digunakan untuk tempat tinggal keluarga keraton

- Bisa juga untuk tempat penyimpanan barang-barang pusaka dan lain-lainnya

Gambar Rumah Adat Daerah:


Rumah Gadang di Perkampungan Adat
Rumah Gadang di Perkampungan Adat (TRIBUNPADANG.COM/REZI AZWAR)

Manfaat dan Kegunaan Rumah Adat:

- Tempat tinggal sebuah keluarga besar dengan beberapa keluarga inti

- Tempat bermusyarawarah atau bermufakat bagi kaum atau keluarga

- Tempat melaksanakan upacara, seperti upacara penobatan penghulu, atau upacara perkawinan

Berita Rekomendasi

- Tempat merawat anggota keluarga.

Persamaan dan perbedaan kegunaan dan manfaat rumah adat bagi masyarakat adat:

Persamaan: sama-sama menjadi tempat tinggal

Perbedaan: Rumah Joglo bisa digunakan untuk menyimpan barang-barang pusaka, sedangkan rumah Gadang bisa menjadi tempat melaksanakan upacara adat.

Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 98

Perhatikanlah kehidupan masyarakat di sekitarmu! Kemudian, lakukanlah kegiatan berikut ini!

1. Lakukanlah survei sederhana kepada teman-teman sekelasmu untuk mengetahui pekerjaan orang tua mereka.

2. Lakukanlah wawancara singkat kepada temanmu tentang bagaimana orang tua mereka bekerja.

3. Cari tahu sumber daya alam apa yang mereka olah atau gunakan.

4. Catatlah hasilnya ke dalam tabel seperti contoh di bawah ini!

5. Bekerjalah bersama teman dalam kelompok untuk melihat hasil identifikasi yang dibuat bersama-sama.

6. Buatlah kesimpulan tentang hal-hal berikut.

a. Pekerjaan apa yang paling banyak dilakukan oleh orang tua temanmu.

b. Sumber daya alam apa sajakah yang paling banyak dimanfaatkan.

c. Dari mana asal sumber daya alam tersebut.

7. Presentasikanlah hasil indetifikasimu di depan kelas.

Jawaban:


Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 98
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 98

a. Pekerjaan apa yang paling banyak dilakukan oleh orang tua temanmu.

Jawaban: Petani adalah pekerjaan yang paling banyak dilakukan.

b. Sumber daya alam apa sajakah yang paling banyak dimanfaatkan.

Jawaban: Sumber daya alam yang paling banyak dimanfaatkan adalah tanah dan air.

c. Dari mana asal sumber daya alam tersebut.

Jawaban: Sumber daya alam itu berasal dari Bumi.

Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD Halaman 99-100

Membuat Puisi dan Menjelaskan Makna

Perhatikanlah rangkaian puisi berikut ini. Lengkapilah puisi ini menggunakan kata-katamu agar puisi lebih bermakna.

Jawaban:

Kawan Sejatiku

Karya: Lani
Untuk Beni, Made, dan Siti

Wahai, kawan sejatiku,
Kamu selalu bermain bersamaku
Selalu menemaniku mengerjakan tugas sekolahku
Selalu peduli saat aku pilu

Wahai, kawan sejati
Walau kita berbeda suku dan agama
Kau selalu mengingatkanku untuk peduli
Dan mengucapkan selamat saat hari raya

Wahai, kawanku
Tak akan pernah kulupa nasihatmu
Kita akan selalu bersama-sama
Untuk meraih cita-cita

Bacakanlah puisimu dengan percaya diri secara bergantian di kelasmu.

Tanggapilah pernyataan-pernyataan di bawah ini dengan kata ya atau tidak, sesuai isi puisi di atas.

1. Puisi ini berkisah tentang kawan yang tidak setia ( ).

2. Lani memberikan pendapat yang baik terhadap kawannya ( ).

3. Kita yang dimaksud dalam puisi ini adalah Lani dan Siti ( ).

4. Kawan yang dimaksud memiliki suku yang berbeda dengan Lani ( ).

5. Lani akan melupakan kawannya ( ).

6. Mereka ingin meraih cita-cita bersama ( ).

Jawaban:

1. tidak

2. ya

3. ya

4. ya

5. tidak

6. ya

Berdasarkan jawaban di atas, jelaskanlah isi puisi tersebut ke dalam bentuk paragraf di bawah ini.

Bekerjalah bersama temanmu untuk menyelesaikan kalimat yang telah dibuat tersebut!

Jawaban:

Lani menulis puisi ini untuk teman-temannya, yaitu Beni, Made, dan Siti. Mereka sering bermain bersama di sekolah. Mereka juga kerap menemani Lani mengerjakan tugas serta menghibur Lani saat sedih.

Lani, Beni, Made, dan Siti berasal dari suku yang berbeda. Mereka juga menganut agama yang berbeda. Meski demikian mereka saling peduli. Mereka saling berbagi ucapan selamat saat hari raya.

Lani mengatakan tidak akan melupakan segala nasihat dari teman-temannya. Ia pun akan selalu bersama teman-teman dalam meraih cita-cita.

Disclaimer: Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.

Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Berita lain terkait Buku Tematik

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas