Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kumpulan Quotes atau Kutipan dari BJ Habibie soal Percintaan hingga Kehidupan

Hari ini, 86 tahun lalu, tepatnya 25 Juni 1936, BJ Habibie lahir. Berikut ini kumpulan kutipan dalam hal percintaan dan kehidupan dari BJ Habibie.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Kumpulan Quotes atau Kutipan dari BJ Habibie soal Percintaan hingga Kehidupan
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Presiden Republik Indonesia ke-3, BJ Habibie saat menghadiri launching single untuk soundtrack film Rudy Habibie yang berjudul 'Mencari Cinta Sejati' di kantor MD Place, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (20/5/2016). - Berikut ini kumpulan kutipan dalam hal percintaan dan kehidupan dari BJ Habibie. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah kumpulan quotes atau kutipan Bachruddin Jusuf Habibie atau BJ Habibie soal percintaan hingga kehidupan.

Hari ini, 86 tahun lalu, tepatnya 25 Juni 1936, BJ Habibie lahir di Parepare, Sulawesi Selatan.

BJ Habibie merupakan salah satu sosok inspiratif bagi masyarakat Indonesia.

Kecerdasannya dalam bidang ilmu pengetahuan mampu membuat namanya dikenal hingga Eropa.

Tak hanya itu, di sisa-sisa masa senjanya, ia kerap mengeluarkan quotes atau kutipan yang bisa diterapkan di kehidupan.

Baca juga: Kata-kata Hari Ini: Quotes soal Percintaan hingga Kehidupan, Cocok Jadi Caption atau Status Medsos

Untuk itu, berikut Tribunnews.com rangkum beberapa quotes atau kutipan dari BJ Habibie soal kehidupan hingga percintaan:

Kutipan BJ Habibie soal Percintaan

Berita Rekomendasi

1. "Cinta tidak berupa tatapan satu sama lain, tetapi memandang ke luar bersama ke arah yang sama."

2. "Tanpa cinta, kecerdasan itu berbahaya. Dan tanpa kecerdasan, cinta itu tidak cukup."

3. "Seorang pria tidak akan pernah menjadi seorang pria yang besar tanpa adanya perempuan hebat di sisinya yang selalu memberi dukungan dan dan harapan dalam setiap langkap dan keputusan yang diambil."

4. "Seorang perempuan akan menjadi perempuan yang sempurna, baik ketika menjadi ibu untuk anak-anaknya, sebagai istri untuk suaminya dan sebagai perempuan dewasa yang menjalani kehidupan semua itu terjadi jika pria di dalam hidupnya selalu memberi petunjuk, perlindungan dan kepercayaan bagi perempuan tersebut."

5. "Kekurangan terhadap pasangan menjadi sesuatu yang membuat hubungan seharusnya lebih melengkapi."

Baca juga: Kumpulan Quotes Percintaan yang Cocok Dijadikan Status dan Caption IG

6. "Persahabatan sering berakhir dengan cinta. Tetapi cinta kadang berakhir bukan karena persahabatan."

7. "Kenapa kita ada di sini (hidup di dunia)? Karena kita diberikan kesempatan oleh Tuhan untuk menikmati hidup yang singkat ini."

8. "Cinta sejati itu memandang kelemahan lalu diubah menjadi sebuah kelebihan untuk selalu mencintai."

9. "Walaupun raga telah terpisahkan oleh kematian, namun cinta sejati tetap akan tersimpan secara abadi di relung hati."

10. "Ainun. Saya sangat mencintaimu. Tetapi Allah lebih mencintaimu. Sehingga saya merelakan kamu pergi."

Baca juga: Tak Sekadar Menghibur, Ini Quotes dari Drama Korea untuk Bangkitkan Lagi Semangatmu!

Kutipan BJ Habibie soal Kehidupan

1. "Bertekadlah untuk menjadi pribadi yang bermanfaat."

2. "Kalau kita saling percaya maka perjanjian dua hal saja cukup. Sebaliknya, kalau kita berdua tidak saling percaya perjanjian tertulis setebal buku pun tidak akan menolong."

3. Tidak ada sesuatu yang datang dengan percuma, semua harus dilakukan melalui perjuangan yang dibarengi dengan pengorbanan, kita tetap harus optimistis terhadap masa depan bangsa.

4. "Ketika seseorang menghinamu, itu adalah sebuah pujian bahwa selama ini mereka menghabiskan waktu untuk memikirkan kamu, bahkan ketika kamu tidak memikirkan mereka."

5. "Keberhasilan bukanlah milik orang yang pintar. Keberhasilan adalah kepunyaan mereka yang senantiasa berusaha."

6. "Kalau bukan anak bangsa ini yang membangun bangsanya, siapa lagi? jangan saudara mengharapkan orang lain yang datang membangun bangsa kita."

(Tribunnews.com)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas