Kunci Jawaban Biologi Kelas 11 Halaman 38 Kurikulum Merdeka: Aktivitas 2.6
Berikut kunci jawaban mata pelajaran Biologi kelas 11 SMA halaman 38 Kurikulum Merdeka. Aktivitas 2.6.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban mata pelajaran Biologi kelas 11 SMA halaman 38 Kurikulum Merdeka.
Halaman tersebut ada di Bab 2 yang berjudul Pergerakan Zat melalui Membran Sel.
Di halaman 38 siswa diminta untuk mengerjakan Aktivitas 2.6.
Kunci Jawaban Biologi Kelas 11 Halaman 38 Kurikulum Merdeka
Ayo Berpikir Kritis
Aktivitas 2.6
Baca juga: Kunci Jawaban Biologi Kelas 11 Halaman 35 dan 36 Kurikulum Merdeka: Aktivitas 2.2
Berdasarkan Gambar 2.3 jawab pertanyaan berikut ini!
1. Bandingkan konsentrasi molekul air dalam tabung U yang terpisah oleh membran semi permiabel. Apakah sama atau berbeda?
Jawaban: Terdapat perbedaan konsentrasi molekul air dalam tabung U yang terpisah oleh membran semipermeabel.
2. Bagaimana kecenderungan air akan berpindah tempat (potensial air) dalam tabung U tersebut menurut Kalian?
Jawaban: Air cenderung akan berpindah dari konsentrasi air tinggi ke konsentrasi air rendah atau dari potensial air tinggi ke potensial air rendah.
3. Sebutkan arah perpindahan molekul air yang terlihat ketika osmosis terjadi!
Jawaban: Molekul air berpindah dari bagian kiri ke bagian kanan.
4. Apakah yang terjadi dengan molekul zat terlarut yang ada di dalam tabung U tersebut?
Jawaban: Molekul zat terlarut akan tetap, tidak terjadi perpindahan
*) Disclaimer:
Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
Kunci Jawaban Kurikulum Merdeka Lainnya
(Tribunnews.com, Widya)